Selain itu, secara pribadi masyarakat juga harus mengadopsi kebiasaan rajin mencuci tangan, mengenakan masker, membawa hand sanitizer, dan menjaga jarak 1-2 meter dengan orang lain juga menjadi dalam kehidupan sehari-hari demi keamanan dari risiko penularan Covid-19.
Selain mengikuti protokol kesehatan dan mengadopsi kebiasaan hidup bersih, memiliki pola hidup sehat bukan lagi pilihan melainkan keharusan.
Penelitian The National Institute of Allergy and Infectious Disease (NIAID) mencatat setidaknya 50 persen orang yang terinfeksi virus corona tidak memiliki gejala atau menunjukkan gangguan kesehatan.
Sulit untuk mendeteksi apakah seseorang terpapar atau tidak. Oleh sebab itu, sebaiknya tetap menjaga diri dengan selalu meningkatkan sistem imunitas tubuh agar tetap dalam kondisi prima.
Imunitas atau daya tahan tubuh memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan, karena imunitas menjadi tameng pertama untuk melawan berbagai sumber penyakit yang masuk ke dalam tubuh.
Ada berbagai cara untuk meningkatkan imunitas tubuh salah satunya dengan menerapkan pola hidup sehat.
Dirangkum dari berbagai sumber berikut pola hidup sehat yang wajib dilakukan agar siap menghadapi fase new normal:
1. Rutin berolahraga di rumah
David Nieman, seorang ahli kesehatan masyarakat dan direktur Human Performance Lab di Appalachian State University mengatakan melakukan olahraga secara rutin dapat meningkatkan imunitas tubuh.
Ada banyak jenis olahraga yang dapat dilakukan secara mandiri di rumah.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR