Manfaat Mandi Air Dingin di Pagi Hari, dari Kulit Hingga Sistem Tubuh!

By Novita Ibnati Awalia, Senin, 1 Februari 2021 | 17:25 WIB
Manfaat Mandi Air Dingin Di Pagi Hari, dari Kulit Hingga Sistem Tubuh! (freepik)

6. Untuk Mengurangi Kecemasan

Mandi air dingin setiap hari dapat membantu meningkatkan suasana hati loh, Stylovers.

Kebanyakan orang mengasosiasikan mandi air hangat dengan meningkatkan suasana hati, tetapi paparan dingin diketahui mengaktifkan sistem saraf simpatik dan meningkatkan endorfin.

Baca Juga: Ternyata Yoga Bermanfaat untuk Kesehatan Mental, Ini Faktanya!

7. Untuk Membantu Otot yang Sakit

Banyak atlet yang ketika cedera segera dikompres menggunakan air dingin atau es. Kira-kira kenapa nih, Stylovers?

Air dingin membantu mengurangi peradangan dan membantu pemulihan otot.

Selain itu juga membuat pembuluh darah berkontraksi dan mematikan ujung saraf sehingga dapat mencegah pembengkakan, memar dan nyeri.

Itulah sebabnya kompres es digunakan untuk cedera.