Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja manfaat Vitamin B Complex?
Dilansir dari halodoc.com, vitamin B kompleks adalah kelompok vitamin yang larut air.
Beberapa jenis vitamin B dalam kelompok vitamin B kompleks adalah vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9, dan B12.
Vitamin B kompleks ini penting bagi kesehatan, terutama juga bermanfaat untuk ibu hamil.
Yuk, simak apa saja manfaat vitamin B Complex berikut ini!
1. Mengatur hormon
Vitamin B dapat membantu dalam pengaturan hormon.
Vitamin B bisa membantu mengatur hormon laki-laki serta hormon perempuan.
2. Meningkatkan kesehatan otak
Banyak studi menunjukkan bahwa vitamin B bisa mendukung hampir semua aspek kesehatan otak.
Baca Juga: Manfaat Air Es untuk Tubuh, Malah Bisa Mengatasi Sakit Tenggorokan?
Vitamin B6, B9, dan B12 secara khusus berperan dalam metabolisme homocysteine.