Merosot 5 Kg dalam Seminggu, Ini Rekomendasi Buah Terbaik untuk Diet

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 22 Oktober 2021 | 19:20 WIB
Diet sehat akurat efektif ()

Stylo Indonesia - Untuk menurunkan berat badan, salah satu makanan yang paling cocok dan aman dalam membantu proses diet adalah buah.

Selain enak, buah-buahan bisa menjadi makanan bernutrisi karena di dalamnya terdapat vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan kita.

Stylovers, dengan mengonsumsi buah, ternyata bisa juga loh membantu memangkas berat badan kita saat menjalankan program diet.

Di dalam buah terdapat kalori yang rendah dan kaya akan serta, sehingga bisa membuat tubuh tetap kenyang meskipun asupan kalori yang masuk ke tubuh rendah.

Baca Juga: Seminggu Turun 10 Kg, Diet Buah Apel Bisa Pangkas Berat Badan dengan Mudah, Begini Caranya

Akan tetapi, tidak semua buah bisa cocok untuk program diet, loh.

Terdapat buah-buahan tertentu yang memiliki kalori, karbohidrat, dan gula alami yang cukup tinggi kandungannya, sehingga jika Kamu konsumsi saat menjalankan diet, malah tidak membantu menurunkan berat badan.

Supaya diet lebih maksimal, berikut ini ada 5 buah terbaik yang cocok untuk menurunkan berat badan, seperti dilansir Stylo Indonesia dari cewekbanget.id.

 

Pisang

Dalam kandungan pisang terdapata aneka nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk menghilangkan lemak, seperti kalium, magnesium, mangan, serat, vitamin A, B6, C, dan antioksidan.

Selain itu, pisang sendiri juga bisa mengurangi gula darah dan tingkat kolesterol jahat, lho!

Apel

Jika Stylovers hendak makan satu buah apel, pasti akan terasa sangat kenyang.

Enggak heran, karena apel dengan berat 223 gram bakalan memberikan kita 5,4 gram serat dengan 116 kalori, yang artinya buah ini sangat rendah kalori dan tinggi serat!

Baca Juga: Ini Penyebab Perut Buncit Sulit Kempes Meski Rajin Olahraga dan Diet

Dalam sebuah studi yang mengontrol 124.086 peserta, mereka yang makan apel rata-rata kehilangan 0,5 kg!

 

 

Melon

Percaya atau enggak, buah yang satu ini ternyata sangat rendah kalori dan tinggi kandungan air, sehingga pas banget untuk menurunkan berat badan secara kilat.

Kalau kita makan buah melon sekitar 150 gram, kita cuma mengonsumsi sekitar 46-61 kalori aja, lho!

Berkat kandungan airnya yang tinggi, kita bakalan jadi cepat kenyang.

Enggak hanya itu, melon juga tinggi kalium, antioksidan, dan serat serta vitamin C, beta karotin, dan likopen yang bikin kita cepat menurunkan berat badan, deh!

Baca Juga: Cara Mengurangi Keriput dengan Pola Makan Face Diet, Simak Kata Ahli!

Alpukat

Kalau buah lainnya mengandung banyak karbohidrat, cuma alpukat satu-satunya buah yang punya lemak baik yang tinggi.

Tentunya lemak yang baik untuk tubuh, ya, Stylovers.

Setengah alpukat atau kurang lebih 100 gramnya sendiri memang punya 160 kalori, tapi sangat tinggi folat dan vitamin K.

Berdasarkan penelitian, buah alpukat sendiri bisa membuat kita cepat kenyang, mengurangi rasa lapar dalam waktu yang panjang, dan mencegah kolesterol tinggi.

Baca Juga: 5 Minuman Penunda Lapar yang Bikin Kenyang, Cocok untuk Diet

Markisa

Satu buah markisa yang beratnya sekitar 18 gram, sama aja kita makan 17 kalori beserta serat, zat besi, kalium, vitamin C, dan vitamin A.

Berkat kandungan seratnya yang sangat tinggi, kita bakalan kenyang lebih cepat dan enggak bakalan gampang lapar lagi, menyebabkan kita bisa menurunkan berat badan dengan cepat, deh!

Tenang, buah markisa sendiri juga bisa mengontrol tekanan darah dan gula darah, biar kita enggak gampang kena penyakit jantung ataupun diabetes. (*)