Cerita Pertama Kali Berhijab Pramesthy Kaulaswara: Sempat Menjadi Model dan Dancer, Kini Berani Berhijrah Menggunakan Hijab

By Diandra Jessica, Rabu, 12 Mei 2021 | 15:55 WIB
Cerita Pertama Kali Berhijab Pramesthy Kaulaswara: Sempat Menjadi Model dan Dancer, Kini Berani Berhijrah Menggunakan Hijab (Dok. Pramesthy Kaulaswara)

Stylo Indonesia - Hai Stylovers, kali ini Stylo Indonesia edisi Ramadan Menawan akan membagikan cerita terpilih pengalaman Pertama Kali Berhijab yang inspiratif dan seru.

Cerita Pertama Kali Berhijab yang ketiga puluh datang dari Pramesthy Kaulaswara Annur yang berusia 22 tahun.

Ada cerita menarik dan inspiratif dari Pramesthy Kaulaswara Annur soal Pertama Kali Berhijab.

Yuk, simak percakapan Stylo Indonesia dengan Pramesthy.

Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Ghassania Anindita: Hampir Mengikuti Keyakinan Pasangan, Aku Disadarkan Orang Tua dan Mulai Pakai Hijab

Bagaimana Cerita Pertama Kali Berhijab? 

Pramesthy: "Jadi dulu tahun 2012 aku sempat jadi dancer saat masih SMP, lalu 2015 aku juga sempat menjadi model saat sudah SMA.

Nah, aku tuh udah ingin dari lama untuk pakai hijab dari SMP, dari saat orang suka puji aku disaat aku pakai hijab, lalu aku pikir disaat itu sepertinya kurang etis aja jika pakai hijab karena dipuji.

Sampai akhirnya, aku baca sebuah quotes di Instagram “Jalani biar Allah yang menguatkan”, nah disaat itu keinginan aku lagi kuat banget untuk berhijab sekitar tahun 2019,"

Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Yara Falmira: Pakai Hijab Demi Menjalankan Nazar Masuk IPB, Aku Tidak Didukung Keluarga Besar

Bagaimana Adaptasi Berhijab? Apakah Ada Kendala Saat Awal Berhijab?

Pramesthy: "Kendalanya, disaat sedang jalan keluar sama mama aku aja sih.

Mama aku kayak kurang percaya diri tanpa hijab awalnya, tapi aku tidak mau memaksa mama aku untuk berhijab karena aku udah berhijab duluan,"

Bagaimana Respon dan Perlakuan Keluarga atau Lingkungan Pekerjaan Setelah Berhijab

Cerita Pertama Kali Berhijab Pramesthy Kaulaswara: Sempat Menjadi Model dan Dancer, Kini Berani Berhijrah Menggunakan Hijab. (Dok. Pramesthy Kaulaswara)

Pramesthy: "Dulu pernah, saat aku ada niat resign, aku coba iseng cari lowongan pekerjaan, tapi aku belum sampai apply, karena tidak boleh pakai hijab.

Kalau sampai saat ini, mending tidak kerja disana, berat kalau harus lepas hijab, karena balik lagi ke motivasi aku pada awalnya, aku pakai karena ingin menjalankan perintah.

Nah disisi lain aku kerja di kantor sekarang malah mereka support banget, bahkaan sampe ngasih aku hijab banyaaak pas awal-awal,"

Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Ade Irma Fitria: Mimpi Ayah Ditarik Masuk Neraka, Aku Langsung Pakai Hijab Sampai Sekarang

Bagaimana Padu Padan Fashion Hijab Saat Pertama Kali Berhijab?

Pramesthy: "Aku ini orang yang simple banget, hijab aku 90% polos dan aku hanya punya hijab motif sedikit, jadi hijab polos itu lebih mudah di mix and match.

Baju-baju non hijab yang masih bisa aku pakai, biasanya aku pasangin knit cardigan, jaket levis, jaket biasa atau knit wear, kadang juga baju polos panjang sih,"

Bagaimana Gaya Hijab Saat Pertama Kali Berhijab?

Cerita Pertama Kali Berhijab Pramesthy Kaulaswara: Sempat Menjadi Model dan Dancer, Kini Berani Berhijrah Menggunakan Hijab. (Dok. Pramesthy Kaulaswara)

Pramesthy: "Awal mula aku berhijab pakainya kerudung segi empat disilangin ke belakang aja.

Sedangkan makin kesini gaya hijab aku itu pashmina dililit, tapi sampai sekarang masih sering pakai hijab square sih, karena di kantor juga tidak dibolehin pakai pashmina,"

Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Stefani Dwi Intan: Terancam Keretakan Rumah Tangga Orang Tua Hingga Masuk Dunia Gelap, Justru dapat Hidayah Lewat Mimpi

Permasalahan Rambut yang Dialami Saat Berhijab?

Pramesthy: "Dulu rambut aku jadi rontok banget, kayak sekali nyisir tuh bisa banyak banget helai rambut yang lepas, tapi sekarang lebih baik semenjak aku tidak keramas di pagi hari.

Soalnya aku itu males banget ngeringin rambut, terus aku selalu pakai conditioner dan hair mask seminggu sekali, terakhir aku pakai serum rambut juga,"

Permasalahan Kulit yang Dialami Semenjak Berhijab?

Cerita Pertama Kali Berhijab Pramesthy Kaulaswara: Sempat Menjadi Model dan Dancer, Kini Berani Berhijrah Menggunakan Hijab. (Dok. Pramesthy Kaulaswara)

Pramesthy: "Aku pas baru pakai hijab ini tidak jerawatan, tapi i have scars, setelah pakai beberapa bulan, aku jadi jerawatan dan bruntusan.

Lalu setelah lepas dari perawatan dokter, aku hanya pakai Skin1004 toner centella sama M+ cream yang dari centella juga.

Nah, tips dari aku jangan pernah lupa pakai sunscreen, soalnya sunscreen itu penting dan jangan males reapply sunscreen.

Lalu Kulit aku itu kering, jadi aku setiap hari minggu scrub pake Herborist, body lotion kalo pas kulit aku kering bgt, aku pakai Vaseline yang biru, tapi daily aku pakai bee botanics lotion,"

Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Wulandari Pramesti: Dulu Sering Clubbing, Kini Berhijab Demi Urusan Akhirat

Tips Untuk yang Ingin Berhijab?

Pramesthy: "Kalau kamu nunggu waktu yang sempurna untuk mengenakan hijab, di dunia ini tidak ada yg namanya waktu yg sempurna.

Lakukan sekarang, jangan ditunda, kita tidak ada yang tahu jika hari esok masih ada waktu atau enggak,"

Itu dia tanya jawab Stylo Indonesia dan Pramesthy Kaulaswara Annur yang menceritakan kisah Pertama Kali Berhijab.

Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Lu'lu'Atul Fuadatus Shalihah: Sempat Bimbang Pilih Berhijab, Panggilan Hati Mengajak untuk Kembali Konsisten

Kreatif cerita pengalaman #PertamaKaliBerhijab Stylo Indonesia didukung oleh Elzatta sebagai salah satu brand yang memperkuat fashion hijab Tanah Air sejak tahun 2012.

Elzatta hadir sebagai pelengkap kebutuhan keluarga muslim Indonesia yang mengusung gaya untuk semua tipe kepribadian keluarga Indonesia.

Untuk informasi selanjutnya mengenai koleksi Elzatta bisa kunjungi www.elzatta.com dan official instagram @elzattahijab.

#SemuaBisaCantik #RamadanMenawan

(*)