Permasalahan Kulit yang Dialami Semenjak Berhijab?
Shabira: "Aku pribadi sih masih sama aja, nggak ada perbedaan, pakai hijab apapun itu makeup-nya tetap sama yaitu makeup flawless.
Kalau soal kulit, menurutku merawat kulit itu tergantung dari kitanya, karena sebanyak apapun perawatan kalau kita tidak menjaganya tetap percuma.
Tips dari aku perawatan nggak cuma dari luar aja, dari dalam juga perlu, misalnya seperti banyakin minum air putih, wajib banget makan sayur, terus kurangi begadang.
Penggunaan sunscreen itu juga penting banget sebanyak apapun skincare kalau nggak pakai sunscreen jadi percuma.
Terus kalau suka timbul beruntusan jerawat di dahi, cara mengatasinya biasanya aku cuci muka teratur, terus jangan lupa double cleansing. Terus biasanya aku cuma pakai aloe vera, menurutku aloe vera ini ampuh banget meredakan kemerahan saat timbul jerawat. Sedangkan untuk menghilangkan bekas jerawat dan beruntusan jangan lupa eksfoliasi kulit seminggu satu atau dua kali.
Terus menurutku plusnya menggunakan hijab itu, kulit kita yang tertutup kain akan lebih terjaga, dan terlindungi dari sinar matahari,"
Permasalahan Rambut yang Dialami Saat Berhijab?
Shabira: "Alhamdulillah untuk aku sendiri nggak ada permasalahan rambut. Tapi jika pun ada, mungkin bisa diatasi dengan memilih shampo yang bagus dan vitamin rambut yang bisa menjaga kesehatan rambut. Dan kalau bisa bila mengenakan hijab jangan diikat terlalu kencang."