Yolanda Charine: Mengabdikan Diri Sebagai Bidan dan Relawan untuk Melayani Sesama #InspirasiCantik

By Livia, Sabtu, 21 November 2020 | 15:00 WIB
Yolanda Charine: Mengabdikan diri sebagai bidan dan relawan untuk melayani sesama #InspirasiCantik. (dok.pribadi)

Stylo Indonesia - Setiap orang memiliki cita-cita dan mimpi yang berbeda.

Namun, seiring berjalannya waktu cita-cita dan mimpi seseorang bisa berubah karena beberapa hal.

Stylovers pasti pernah mengalami hal tersebut bukan?

Yup, kenyataannya banyak orang berhasil bekerja sesuai passionnya, namun sebagian orang lainnya lagi memilih menjalani profesi yang jauh berbeda dari cita-citanya sejak kecil karena tuntutan dan pengaruh dari orang lain hingga orang terdekat.

Bekerja tidak maupun sesuai passion tidak dapat menjamin seseorang bahagia dan berhasil setiap saat dalam hidupnya.

Sama seperti yang dialami oleh Yolanda Charine, narasumber #InspirasiCantik kali ini.

Perempuan cantik kelahiran 19 Februari 1998 ini memilih untuk mengabdikan diri sebagai bidan agar dapat membantu mewujudkan mimpi orang tuanya.

Tak hanya berbakti kepada orang tuanya, ia juga memiliki hati yang mulia dengan bersedia menjadi relawan untuk melayani sesama.

Dari perempuan cantik yang akrab dipanggil Yolanda ini Stylovers dapat belajar banyak hal.

Mulai dari menjalani karier yang berbeda dengan cita-cita sejak kecil untuk membantu mewujudkan mimpi orang tua tidak selalu buruk, justru dapat memberikanmu pengalaman baru dan wawasan yang lebih luas.

Yolanda juga mengajarkan bahwa hidup sepatutnya tak sekedar untuk bekerja, namun juga  melayani dan membantu yang membutuhkan agar dapat bermanfaat bagi orang lain dan menjadikan hidup lebih bermakna.

Selain itu, kamu juga bisa belajar dari Yolanda bagaimana cara menghadapi dan mengatasi body shaming yang dialaminya seperti Stylovers.