Yuliana Sere: Si Cantik dari Indonesia Timur yang Selalu Dibully Sejak Kecil Karena Rambut Keriting #InspirasiCantik

By Livia, Selasa, 7 Januari 2020 | 09:58 WIB
Yuliana Sere: Si Cantik dari Indonesia Timur yang Selalu Dibully Sejak Kecil Karena Rambut Keriting #InspirasiCantik (Dok. Pribadi Yuliana Sere)

Baca Juga: Stop Beauty Bullying, LUX by Maudy Ayunda Ajak Wanita Berani Ekspresikan Diri Lewat Sosial Media, Yuk Ikutan!

Maka dari itu, salah satu momen terbahagia dalam hidupnya adalah saat wisuda.

Foto wisuda Yuliana Sere (Dok. Pribadi Yuliana Sere)

Melihat orang tuanya tersenyum dengan pencapaian yang telah ia lalui, Yuliana Sere bahagia karena dapat meringankan pekerjaan orang tua dalam hal finansial.

Pun saat ia berkarir, banyak pengalaman hidup yang tak ternilai telah Yanzer dapatkan selama bekerja sebagai reporter Grid.ID.

Misalnya, saat ia meliput pernikahan Kahiyang di tahun 2017 dan dapat bertemu dengan banyak publik figur yang dulu hanya ia lihat di televisi.

Baca Juga: Lawan Beauty Bullying, LUX by Maudy Ayunda Luncurkan Paket Sabun Mandi Eksklusif di JD.ID

Yuliana Sere pun pernah bertemu dan berjabat tangan dengan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia, Susi Pudjiastuti.

Selain mengajar, kini ia mengisi waktu luang dengan bernyanyi di kafe, restoran, hotel ataupun di acara pernikahan.

Potret Yuliana Sere di kantor Kompas Gramedia (Dok. Pribadi Yuliana Sere)

Yanzer sangat senang dapat menjalani passion-nya sehingga ada kepuasan tersendiri saat menghibur dan melihat orang – orang tersenyum dengan sesuatu yang ia kerjakan dari hati.

#Tentang Kebahagiaan

Menemukan tujuan hidupnya, Yanzer tetap menebar kebaikan untuk orang di sekitarnya dengan segala perbedaan yang ia punya.

“Kebahagiaan ada di tanganmu. Lakukan apa yang menurut kamu sejalan dengan pikiran dan hati dan jangan menggantungkan kebahagiaanmu pada orang lain, karena pada akhirnya mereka akan mencari kebahagiaan mereka sendiri,” pesannya.

Yuliana Sere bicara soal makna kebahagiaan dalam hidupnya (Dok. Pribadi Yuliana Sere)

Menyoal perbedaan, Yuliana Sere pun selalu teringat akan quotes Maya Angelou yang selalu jadi andalannya saat ia merasa down.

“If you are always trying to be normal, you will never know how amazing you can be. Selalu tantang dirimu dengan hal – hal baru, yang benar- benar di luar ekspetasi, maka kamu akan tahu seberapa jauh kamu bisa melakukan hal itu,” tutup Yanzer.

Baca Juga: Syahrini Dibully Netizen Karena Pakai Baju yang Sama dengan Artis Luar Negeri

Bagi kamu yang juga ingin berbagi kisah atau cerita inspiratif lainnya dan ingin menularkan semangat positif kepada Stylovers lainnya, kamu boleh mengirimkan email ke stylo@gridnetwork.id atau DM ke Styloteam di Instagram @stylo.indonesia ya.

Dengan senantiasa Styloteam akan bantu kamu membagikan semua hal positif bagi banyak orang. Jangan takut untuk menjadi diri sendiri selama itu positif dan dapat membantu orang lain untuk berkembang.

#KarenaSemuaBisaCantik adalah milik kamu, milik kita, dan milik semua wanita di dunia ini.

Semangat ya Stylovers! (*)