Stylo Indonesia - Stylovers pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah self love. Self love merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan konsep mencintai diri sendiri.
Walau terdengar mudah dilakukan, nyatanya masih banyak orang yang kesulitan dalam mengenal self love. Bahkan, tak sedikit yang masih bingung dengan apa yang harus dilakukan sebagai bentuk mencintai diri sendiri.
Menurut psychotherapist Natacha Duke, MA, RP, yang dikutip dari health.clevelandclinic.org, self love kerap digambarkan sebagai penerimaan konsep-konsep psikologis manusia, seperti harga diri, kebanggaan diri, dan nilai diri. Namun pada akhirnya, self love lebih mengutamakan tentang belas kasih terhadap diri sendiri.
Ketika ingin mempraktekkan self love, mulailah belajar untuk tidak berfokus pada penyesalan, kritik, dan kesalahan kecil yang mungkin pernah dilakukan oleh diri sendiri. Alih-alih hal negatif, bisa mulai berfokus pada hal-hal yang membuat perasaan menjadi nyaman.
Contohnya, jika melalukan kesalahan, jangan langsung mengkritik dan membodohi diri sendiri. Namun, cobalah untuk mencari sudut pandang lain yang lebih positif agar secara alami timbul rasa nyaman terhadap diri sendiri.
Praktek self love sangat penting untuk dilakukan agar hidup lebih nyaman dan bahagia. Aktris sekaligus penyanyi Agatha Chelsea, juga mempercayai pentingnya self love dalam kehidupan sehari-hari.
Saat ditemui dalam press conference lavojoy Reveal Your True Glow, di Ceria Room, Shangri-La Hotel, Jakarta Pusat, Agatha Chelsea menceritakan langkah yang ia lakukan untuk lebih mencintai diri sendiri.
Menurut Chelsea, ia percaya bahwa masing-masing individu memiliki cara tersendiri dalam mencintai diri sendiri. Untuk dirinya, hal paling mendasar yang ia lakukan adalah dengan lebih peka terhadap diri sendiri.
"Kalau untuk self love, aku rasa semua orang punya cara masing-masing. Tapi kalau untuk aku pribadi, hal yang aku lagi belajar untuk terus lakukan adalah untuk lebih peka terhadap diriku sendiri. Lebih mendengarkan kebutuhan diri sendiri" ujar Chelsea.
Lebih lanjut, Chelsea mengatakan bahwa hal tersebut bukan hal yang mudah dilakukan. Apalagi sebagai seorang public figure sejak kecil, ia terbiasa fokus mendengarkan pendapat orang lain mengenai dirinya.
Baca Juga: Mondial Rilis Perhiasan Kolaborasi Bersama Nicholas Saputra, Hadirkan Exhibition Istimewa
KOMENTAR