Stylo Indonesia - Instalasi Ramadan dapat dengan mudah ditemukan di berbagai gedung, kantor, dan pusat perbelanjaan di Indonesia. Dipasangnya berbagai instalasi Ramadan, menjadi salah satu langkah menyambut bulan suci dengan lebih maksimal.
Di berbagai kota besar, seperti Jakarta, berbagai pusat perbelanjaan mewah berlomba-lomba menghadirkan instalasi Ramadan mewah dan megah untuk menyambut para pengunjungnya. Hal tersebut dilakukan untuk menarik perhatian para pengunjung, sekaligus meningkatkan pengalaman berbelanja yang lebih berkesan di bulan Ramadan.
Di tahun 2025, pusat perbelanjaan mewah Senayan City, kembali menghadirkan instalasi Ramadan megah yang tak kalah dari tahun-tahun sebelumnya. Instalasi Ramadan Senayan City mengambil tema Celestial Union.
Instalasi utama untuk bulan Ramadan yang dihadirkan oleh Senayan City, ditempatkan di Main Atrium, 1st Floor, dengan menampilkan bangunan dome nan megah. Instalasi bergaya Timur Tengah tersebut menjadi simbol keanggunan dan kemewahan dalam menyambut bulan suci.
Senayan City terinspirasi dari keindahan arsitektur Islam yang merefleksikan keanggunan kilau-kilau emas. Jika sobat Grid perhatikan, terdapat pula pola-pola geometris Islam yang memenuhi instalasi.
Untuk meningkatkan kemegahan, Senayan City juga menambahkan beberapa lampu megah dan chandelier di tiap dome instalasi. Terdapat pula tangga besar yang menuju ke salah satu dome besar dari instalasi tahun ini.
Menurut Halina selaku Leasing & Marketing Communication Director Senayan City, persiapan menghadirkan instalasi Ramadan tahun ini telah dilakukan cukup lama. Bahkan dikabarkan, persiapan telah dilakukan dari tahun lalu oleh para tim terikaiit.
"Persiapannya tidak sebentar dan sudah kami (Senayan City) bicarakan dari tahun sebelumnya. Untuk menghadirkan sesuatu yang baru, kami harus mempersiapkannya dari jauh hari" ujar Halina saat ditemui di press conference Ramadhan Radiance di Senayan City, hari Senin (10/03/25).
Kolaborasi dengan Buttonscarves
Di tahun ini, Senayan City juga bekerja sama dengan brand modest lokal Buttonscarves untuk menciptakan pengalaman belanja yang unik dan berbeda. Kerjasama antara Senayan City dan Buttonscarves bukan pertama kalinya dilakukan.
Baca Juga: Deorex Rayakan Hari Bebas Bau Badan dengan Bagi-bagi 100.000 Produk Gratis!
Rekomendasi Produk Perawatan Rambut dan Alat Rambut dengan Desain Apik Sekaligus Menyenangkan
KOMENTAR