Stylo Indonesia - Makan malam sering dijadikan kambing hitam, akibat berat badan yang semakin naik.
Dari mitos yang beredar, makan malam dipercaya menjadi penyebab naiknya timbangan berat badan seseorang.
Sehingga banyak yang memilih untuk meninggalkan makan malam, lalu bagaimana fakta sebenarnya?
Baca Juga: Tak Sadar Sering Dilakukan, 4 Trik Diet Ini Ampuh Turunkan Berat Badan Tanpa Menyiksa Tubuh!
Benarkah makan malam bisa buat berat badan naik?
Daripada menduga-duga, yuk simak fakta sebenarnya menurut ahli.
Dilansir dari WebMD, kenaikan berat badan ternyata bukan disebabkan oleh jam makan saja Stylovers.
Meskipun sebelumnya peneliti asal Northwestern University AS, menemukan bukti makan malam bisa membuat gemuk karena memicu kenaikan berat badan.
Tetapi ternyata penelitian ini baru diuji pada hewan dan bukan pada manusia.
Untuk membuktikan makan malam dapat membuat berat badan naik pada manusia, masih harus dilakukan studi lebih lanjut.
Nah, bagi Stylovers yang rela tidak makan malam karena takut berat badan berlebih, harus berhati-hati mulai sekarang.
Baca Juga: Tidak Disangka Bahwa Madu dan Kopi Bisa Menurunkan Berat Badan, Cek Faktanya!
Kebiasaan ini bukan membuat kamu mendapat berat badan ideal, justru membuat kehilangan nutrisi penting hingga tubuh menjadi lemas.
Kemudian jika tidak makan malam, kamu akan cenderung memilih ngemil tak sehat di malam hari.
Sebenarnya hal inilah yang buat kamu susah dapatkan berat badan ideal, Stylovers.
Dengan begitu kamu harus lebih bijak lagi Stylovers dalam memilih asupan makan, termasuk makan malam.
Karena makan malam tinggi kalori yang hanya memperhatikan rasa kenyang semata bisa buat berat badan kamu naik.
Serta hindari konsumsi makanan ketika mendekati jadwal tidur kamu, makan malam dianjurkan tidak lewat dari jam 10 malam.
Baca Juga: Berat Badan Meroket Karena Karbohidrat? Cek Faktanya Menurut Ahli!
Karena selain bikin tubuh gemuk hal ini juga bisa menyebabkan gangguan pencernaan, hingga insomnia.
Selain itu kamu juga harus perhatikan kebugaran tubuh, dengan membakar lebih banyak kalori lewat olahraga.
Nah jadi itulah Stylovers fakta sebenarnya mengenai mitos makan malam yang dipercaya bisa buat berat badan naik. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Kembali Hadirkan Beauty Science Tech 2024, ParagonCorp Perkuat Industri Kecantikan dengan Inovasi
KOMENTAR