Di balik senyum manisnya, Nofiantini menyimpan ketulusan hati yang tak kalah cantiknya.
Perempuan yang lebih akrab disapa Nofi ini aktif melakukan berbagai kegiatan sosial bersama Yayasan Indonesia Hijau.
Nofi mulai turun tangan ke kegiatan sosial sejak dirinya masih duduk di bangku kuliah pada tahun 2013.
Saat itu ia bergabung dengan komunitas dan ikut membangun sekolah sosial di tengah lapak pemulung.
Di usia yang begitu muda, Nofi merelakan sebagian waktunya untuk mengajar adik-adik di lapak pemulung.
Kegiatan tersebut memang dipilihnya karena kesenangannya dengan kegiatan mengajar dan pengalamannya sebagai guru privat sejak masa kuliah.
“Mau coba sharing ilmu juga ke adik-adik yang kurang dapat kesempatan buat dapat pengetahuan lebih,” ujar Nofi ketika diwawancara.
Meski memiliki latar belakang pendidikan jurusan farmasi, Nofi justru memilih untuk memulai kegiatannya sebagai sukarelawan di bidang pendidikan.
Hal ini bukannya tanpa alasan, menurut Nofi pendidikan adalah aspek yang penting dan dapat mengubah hidup seseorang supaya lebih baik.
“Apalagi di kawasan lapak pemulung paradigma orangtua di sana masih sebatas cari pendapatan, gak terlalu peduli sama pendidikan, jadi kita bareng-bareng mau mengubah itu,” tutur Nofi.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Garis Poetih Raya Festival 2025, Ivan Gunawan dan Para Desainer Siap Bawakan 350 Koleksi
KOMENTAR