Vitamin B-12 untuk Rambut Uban, Perawatan yang Direkomendasikan

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 26 Juni 2024 | 16:58 WIB
(Ilustrasi) Cara menghilangkan uban dengan taoge (iStockphoto)

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu pernah mengecek kondisi rambutmu?

Apakah sudah ada tanda-tanda munculnya si rambut putih alias uban, Stylovers?

Tenang saja, jika timbul rambut uban, kamu perlu melakukan perawatan dengan rutin mengonsumsi vitamin B12.

Yap, manfaat vitamin B12 berpengaruh terhadap kesehatan rambut.

Begitu juga dengan merawat kondisi rambut yang berubah, Stylovers.

Berikut ini ada sejumlah manfaat vitamin B12 yang bisa kamu dapatkan sebagai perawatan rambut uban.

Menjaga proses pertumbuhan rambut

Dengan memperbaiki sirkulasi darah dan oksigenasi ke kulit kepala, vitamin B12 membantu mendukung pertumbuhan rambut yang sehat dan mengurangi risiko rambut beruban. 

Menjaga produksi sel darah merah

Vitamin B12 penting untuk produksi sel darah merah yang sehat.

Sel darah merah membawa oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh, termasuk folikel rambut.

Folikel rambut yang sehat dapat mencegah rambut beruban prematur.