Srikandi untuk Negeri, Indira Jusuf Ismail Angkat Mental Health dengan Memaparkan Peran PKK untuk Kesejahteraan Warga Makassar

By Cerysa Nur Insani, Senin, 23 Januari 2023 | 12:45 WIB
Indira Jusuf Ismail, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar (Dok. Stylo Indonesia)

Stylo Indonesia - Sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail memaparkan apa saja peran PKK bagi warga Makassar.

Menurut Indira, PKK diharapkan bisa mendukung semua program pemerintah, selain program PKK itu sendiri.

“Kami biasanya turut mengedukasi ke masyarakat, turut turun untuk memberi masukan-masukan kepada masyarakat, mengajak masyarakat untuk sama-sama bahu membahu menjalankan prpgram yang sudah dibuat oleh Pemerintah Kota Makassar,” papar Indira.

Fokus PKK saat ini tentunya tak lepas dari pemulihan kondisi masyarakat setelah pandemi.

“Tentunya kami ingin masyarakat Kota Makassar, apalagi setelah pandemi ini, bangkit untuk memperbaiki kehidupannya, bangkit bisa memperbaiki mulai dari keadaan sosialnya, keadaan keluarganya, dan sebagainya,” jelas Indira.

“Dengan turunnya Tim Penggerak PKK ke masyarakat, selain bersilaturahmi, mereka jadi teredukasi dan semangat berjuang untnk menjalani kehidupan,” lanjutnya.

Merespon isu resesi yang tengah beredar di masyarakat, Indira juga menyampaikan bahwa PKK tengah berusaha mencari solusinya jika itu terjadi.

Indira menyebutkan, PKK memiliki empat Pokok Kerja yaitu Pokja 1 untuk keagamaan dan kerohanian, Pokja 2 untuk pendidikan, Pokja 3 untuk sandang dan pangan, serta Pokja 4 untuk kesehatan.

“Apa pun yang kita bisa kerjasama, bisa kolaborasi, kita bisa membantu, pokoknya PKK akan ikhlas turun,” ungkapnya.

Di tahun 2023, Indira ingin lebih mengangkat tema kesehatan mental dalam kegiatan-kegiatan PKK.

Baca Juga: Upaya Pelestarian Tenun Sutra Makassar, Indira Jusuf Ismail Dorong Regenerasi