Jurnal Pejuang Haid Ananda Amelia: Jerawat Hormonal dapat Diatasi dengan Skincare yang Tepat, Pilih Secara Bijak!

By Layla Ekrep, Selasa, 11 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Jurnal Pejuang Haid Ananda Amelia (Dok. Pribadi Ananda Amelia)

Apakah ada pengalaman tidak terlupakan seputar haid yang pernah kamu alami?

Ananda: " Salah satu seragam sekolahku dahulu yaitu mengenakan rok warna putih. Hal yang tidak terduga terjadi ketika aku memakai rok tersebut. Yap, sesuai dugaan, darah haid bocor ketika aku pakai rok warna putih. Tidak terlalu banyak memang, hanya saja hal ini tetap membuat aku malu. Akhirnya, aku langsung meminta izin untuk pulang lebih awal sembari menutupi rok yang aku kenakan dengan jaker yang dipinjamkan oleh teman."

Bagaimana kamu menyikapi pengalaman tersebut?

Ananda: "Aku tidak terlalu ambil pusing dan memetik pelajaran dari pengalaman tersebut. Hal ini juga sejalan dengan apa yang diucapkan oleh Dokter saat aku melakukan konsultasi. Menandakan kalau apa yang kualami adalah normal tiap bulannya. Malah jika terlalu dipikirkan akan membuat stres dan ini berpengaruh pada siklus haid atau bisa membuat siklus haid berantakan."

Pesan untuk Pejuang Haid di luar sana?

Ananda: "Aku tahu kalau semua perempuan akan mengalami gejala yang berbeda-beda satu sama lain seputar siklus haid. Enggak karuan, nyeri, pegal, emosian, belum lagi jerawat hormonal yang sangat mengganggu. 

Tetap semangat, ya! Pastinya tidak mudah tiap bulan harus berkutat dengan hal tersebut. Tapi, setiap masalah selalu ada solusinya. Jadi jalani dan nikmati saja."

Itu dia cerita lengkap perjalanan pejuang haid, langsung dari Ananda Amelia yang telah dirangkum Stylo Indonesia.

Bagi kamu yang juga ingin berbagi cerita mengenai perjuangan menjalani siklus haid dan ingin menularkan semangat positif kepada Stylovers yang juga pejuang haid lainnya, kamu boleh mengirimkan email ke stylo@gridnetwork.id atau DM ke Instagram @stylo.indonesia, ya!

Semangat, ya, untuk semua pejuang haid! Stylo Indonesia selalu bersama kamu dan siap mendampingi kamu! (*)

#SemuaBisaCantik