Jakarta Fashion Week 2022: Lazada Indonesia Gandeng Desainer Berbakat Indonesia dalam 3 Fashion Show

By Grace Kencana Pranata, Selasa, 23 November 2021 | 10:40 WIB
Jakarta Fashion Week 2022: Lazada Indonesia Gandeng Desainer Berbakar Indonesia dalam 3 Fashion Show (PR Lazada)

Tema pattern dipilih oleh Lazada juga untuk memberikan pecinta fesyen inspirasi memadu padankan busana bermotif, baik dari sisi tampilan maupun dari padu padan warna.

Tema streetwear akan menampilkan pakaian yang nyaman untuk dikenakan pada saat di rumah namun tetap memberikan kesan stylish yang dapat disesuaikan untuk berbagai beraktivitas di luar rumah. 

Sedangkan tema modest wear dipilih untuk melanjutkan kesuksesan Jakarta Fashion Week tahun lalu yang ternyata fashion untuk busana muslim menjadi salah satu kategori fashion yang begitu diminati oleh konsumen Indonesia.

Baca Juga: Lazada Luncurkan 3 Edisi ZM Zaskia Mecca Koleksi Romansa Khatulistiwa, Tren Pastel Kombinasi Earthy Tone

Hal ini juga sejalan dengan dihadirkannya Lazada Amanah di aplikasi Lazada, sebuah kanal yang menghadirkan seluruh kebutuhan konsumen muslim, termasuk busana muslim.  sejak pertama kali diperkenalkan hingga saat ini, kategori muslim di Lazada mengalami peningkatan hingga 3x lipat. 

Nona-Autumn Sonet (PR Lazada)