#4. Fakta Susu Murni Bisa Meningkatkan Imunitas Tubuh - Bisa Picu Gangguan Pencernaan Pada Orang dengan Kondisi Tertentu
Fakta selanjutnya ternyata susu murni yang dianggap bisa cegah Covid-19 ini bisa picu gangguan pencernaan dan berbahaya jika dikonsumsi oleh orang dengan kondisi tertentu.
Jika diminum oleh orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemak, seperti wanita hamil, lansia, dan anak-anak, hal ini bisa memicu sakit yang parah hingga mengancam nyawa.
Bahkan, bakteri listeria yang ada di susu mentah bisa menyebabkan keguguran dan kematian pada janin atau bayi baru lahir.
Erin Rossi, ahli gizi dari Cleveland Clini mengatakan, pasteurisasi atau memanaskan susu hingga suhu 71 derajat celcius selama 20 detik bisa membunuh semua jenis bakteri.
Baca Juga: Scrub untuk Mencerahkan Wajah, Coba Buat Sendiri Pakai 4 Bahan Alami Ini!
Baik susu mentah maupun susu pasteurisasi mengandung protein yang memicu reaksi alergi atau intoleransi laktosa pada orang yang sensitif.
Protein pada susu membantu memperkuat dan mencegah kerusakan otot.
Meski demikian, jika tidak diolah dengan baik susu bisa mengandung penyakit bawaan makanan.
Untuk itu, kita harus lebih berhati-hati saat mengonsumsi susu murni ya, Stylovers. (*)