Sering Dilakukan Tanpa Disadari, 4 Kebiasaan Ini Bikin Berat Badan Cepat Naik

By Livia, Rabu, 17 Maret 2021 | 14:04 WIB
Sering dilakukan tanpa disadari, 4 kebiasaan ini bikin berat badan cepat naik. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Memiliki tubuh yang langsing dan berat badan yang ideal merupakan dambaan setiap orang terutama perempuan.

Tak heran banyak perempuan rela melakukan diet ketat hingga merubah pola hidup secara drastis untuk menurunkan berat badan agar mencapai berat bedan yang ideal.

Namun setelah berhasil mendapatkan berat badan dan bentuk tubuh yang ideal, tak sedikit orang terutama perempuan mengalami kenaikan berat badan dengan cepat.

Ternyata, ada kebiasaan yang sering dilakukan tanpa disadari bikin berat badan naik dengan cepat.

Berikut 4 kebiasaan yang sering dilakukan tanpa disadari bikin berat badan cepat naik wajib untuk Stylovers ketahui.

Cari tahu yuk, Stylovers!

Baca Juga: 3 Rekomendasi Slimming Gel untuk Membakar Lemak yang Aman dan Mudah Dicari

1. Sering Dilakukan Tanpa Disadari, Inilah 4 Kebiasaan yang Bikin Berat Badan Cepat Naik: Menonton Sembari Makan

Menonton film atau drama Korea favoritmu sembari makan atau ngemil memang sangat mengasyikkan ya, Stylovers.

Namun siapa sangka kebiasaan yang sering dilakukan ini bikin berat badan cepat naik.

Dengan menonton sembari makan atau ngemil memecah konsentrasi dan membuat perut sulit merasa kenyang.

Selain itu, menonton sembari makan atau ngemil tanpa disadari akan membuat kamu terus mengunyah dan sulit untuk berhenti makan.