Stylo Indonesia - Barbie Kumalasari pastinya sudah tak asing lagi bagi Stylovers.
Meski lama tak berakting, nama Barbie Kumalasari tetap menjadi perhatian publik dan para netizen.
Belum lama ini, mantan istri Galih Ginanjar itu justru menyatakan keinginan dirinya kembali ke layar kaca sebagai pemain sinetron.
Selain karier dan kehidupan pribadinya, penampilan Barbie Kumalasari tentunya juga tak luput dari perhatian publik dan netizen.
Bicara soal penampilannya, Barbie Kumalasari dikenal artis dengan gaya berpakaiannya yang seksi.
Kini ia juga dikenal salah satu artis yang tampil mengenakan rambut palsu atau wig yang berbeda-beda hingga menjadi ciri khasnya.
Gaya makeup Barbie Kumalasari yang unik hingga menjadi ciri khasnya berhasil membuat ibu satu anak ini mudah dikenali oleh publik dan warganet.
Eyeliner putih di bawah mata dan lipstik pink muda yang dipakainya sukses membuat Barbie Kumalasari semakin menjadi sorotan publik dan netizen.
Ia juga dikenal salah satu artis yang aktif mengunggah kegiatannya di akun media sosial pribadinya.
Seperti yang terlihat Stylo belum lama ini dari akun media sosial pribadinya.
KOMENTAR