5 Rekomendasi Face Mist Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah

By Livia, Kamis, 11 Februari 2021 | 10:00 WIB
5 rekomendasi face mist sesuai jenis kulit di bawah 50 ribu Rupiah. (lorealparisusa.com)

Stylo Indonesia - Face mist merupakan salah satu produk skincare yang wajib dimiliki. 

Face mist tidak hanya melembapkan dan menyegarkan kulit wajah, namun juga membantu membuat makeup tampak lebih flawless, halus, cerah dan tahan lama. 

Kini hadir berbagai pilihan face mist yang diformulasikan sesuai jenis kulit untuk merawat dan mengatasi berbagai masalah kulit wajah. 

Menggunakan face mist sesuai jenis kulit dapat membantu mencegah dan mengatasi berbagai masalah kulit secara efektif dan optimal. 

Pilihan face mist sesuai jenis kulit yang akan Stylo rekomendasikan mudah Stylovers dapatkan di pusat perbelanjaan dan online store dengan harga terjangkau. 

Berikut 5 rekomendasi face mist sesuai jenis kulit di bawah 50 ribu Rupiah yang bisa jadi pilihan untuk merawat kulit wajahmu. 

Cobain yuk, Stylovers! 

Baca Juga: Sheet Mask yang Cocok Digunakan untuk Semua Jenis Kulit dan Ampuh Membuat Wajah Glowing!

1. 5 Rekomendasi Face Mist Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah: Pixy Aqua Beauty Protecting Mist

Pixy Aqua Beauty Protecting Mist. (elevenia.co.id )

Bagi Stylovers yang memiliki jenis kulit normal, kering dan kusam, face mist yang satu ini bisa jadi pilihan kamu untuk merawat dan membantu makeup agar tampak lebih flawless dan tahan lama.

Pixy Aqua Beauty Protecting Mist mengandung hydra active dan antioksidan efektif melembapkan dan menyegarkan kulit wajah dengan praktis.

Face mist ini diklaim tidak mengandung alkohol dan dapat membantu makeup tahan lama hingga 10 jam.

Styovers dapat menggunakan face mist ini sebelum dan sesudah menggunakan makeup atau kapanpun saat wajah membutuhkan kelembapan dan kesegaran ekstra.

Pixy Aqua Beauty Protecting Mist dapat Stylovers beli di minimarket, beauty store dan online store sekitar 25 ribu hingga 30 ribu Rupiah.

Baca Juga: 3 Sheet Mask Ampuh Mencerahkan Kulit Kusam di Bawah 20 Ribu Rupiah

2. 5 Rekomendasi Face Mist Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah: Wardah C-defense Face Mist

Wardah C-defense Face Mist. (shopee.co.id )

Kulit kombinasi dan berminyak membuat makeup mudah luntur dan tidak tahan lama terutama pada area t-zone?

Wardah C-defense Face Mist bisa jadi pilihanmu untuk merawat kulitmu dan membuat makeup tampak lebih flawless dan tahan lama pada kulit kombinasi dan berminyak.

Face mist ini mengandung vitamin C dan natural moisturizing factor yang dapat melembapkan, mencerahkan serta menyeimbangkan kadar air dan minyak kulit wajah.

Gunakan face mist pada wajah yang telah dibersihkan, sebelum dan setelah menggunakan riasan agar makeup tampak lebih flawless, cerah, bebas kilap dan tahan lama.

Stylovers dapat membeli Wardah C-defense Face Mist di minimarket, beauty store dan online store sekitar 29 ribu hingga 40 ribu Rupiah.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sheet Mask untuk Atasi Kulit Sensitif di Bawah 20 Ribu Rupiah

3. 5 Rekomendasi Face Mist Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah: Azarine Refreshing Essence Mist 

Azarine Refreshing Essence Mist. (shopee.co.id)

Azarine Refreshing Essence Mist bisa jadi pilihanmu untuk bikin wajah cerah dan glowing secara instan.

Mengandung kakadu plum yang kaya akan vitamin C dan kolagen alami dapat membantu mencerahkan dan mencegah penuaan dini.

Kandungan vitamin B3 membantu mencerahkan dan menyamarkan noda hitam secara efektif.

Selain itu, face mist ini juga mengandung ekstrak rumput laut, centella asiatica untuk melembapkan, menenangkan, mengontrol minyak dan mencegah timbulnya jerawat.

Kandungan benzophenone sebagai UV protection untuk melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari.

Formulanya dapat digunakan semua jenis kulit terutama untuk mengatasi kulit kombinasi, berminyak dan kusam.

Azarine Refreshing Essence Mist dapat Stylovers gunakan sebagai primer, setting spray serta toner sekaligus pelembap yang praktis untuk digunakan saat bepergian.

Face mist multifungsi ini dapat Stylovers beli di beauty store dan online store seharga Rp 45.000.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sheet Mask untuk Kulit Berminyak di Bawah 20 RIbu Rupiah

4. 5 Rekomendasi Face Mist Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah: Herborist Aloe Vera Face Mist

Herborist Aloe Vera Face Mist. (shopee.co.id )

Selanjutnya ada Herborist Aloe Vera Face Mist yang bisa jadi pilihanmu untuk mengatasi kulit kering dan sensitif.

Mengandung ekstrak aloe vera dapat melembapkan dan menyegarkan kulit wajah.

Face mist ini juga diperkaya vitamin E yang dapat melindungi kulit dari kulit kering dan radikal bebas.

Selain itu, produk ini dapat membantu membuat makeup lebih tahan lama yang cocok untuk digunakan semua jenis kulit.

Gunakan face mist pada wajah yang telah dibersihkan, sebelum dan sesudah menggunakan makeup.

Stylovers juga dapat menggunakan face mist ini kapanpun saat kulit wajah membutuhkan kelembapan ekstra.

Herborist Aloe Vera Face Mist dapat Stylovers beli di beauty store dan online store sekitar 19 ribu hingga 25 ribu Rupiah.

Baca Juga: 3 Sheet Mask untuk Atasi Kulit Berjerawat di Bawah 30 Ribu Rupiah

5. 5 Rekomendasi Face Mist Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah: Mineral Botanica Hydra Acne Care Face Mist

Mineral Botanica Hydra Acne Care Face Mist. (instagram.com/mineralbotanica)

Bagi Stylovers yang memiliki jenis kulit berjerawat, Mineral Botanica Hydra Acne Care Face Mist bisa jadi solusi yang tepat untuk merawat kulit wajahmu. 

Face mist ini diformulasikan untuk kulit berjerawat dengan salicylid acid efektif mencegah dan mengurangi timbulnya jerawat seperti maskne. 

Kandungan galactomyces membantu mengecilkan tampilan pori-pori, menyamarkan jerawat dan mencerahkan kulit wajah.

Dilengkapi teknologi nano air mist yang dapat menyemprotkan cairan dengan sangat halus dan merata pada kulit wajah.

Gunakan face mist sebelum dan sesudah menggunakan riasan agar makeup tampak lebih flawless dan tahan lama.

Selain itu, gunakan face mist saat wajah terasa kering dan membutuhkan kesegaran secara instan.

Stylovers dapat membeli face mist ini di beauty store dan online store seharga Rp35.000.

Selamat mencoba, Stylovers!(*)