Asal Mula Lip Gloss dan Masa Depannya yang Terancam Akibat Pandemi, Kok Bisa?

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 22 September 2020 | 14:20 WIB
Asal Mula Lip Gloss dan Masa Depannya yang Terancam Akibat Pandemi (www.freepik.com)

Inilah dampak yang harus dihadapi oleh para brand kecantikan yang terpaksa harus segera menemukan solusinya.

Michael Nolte, direktur kreatif dari agensi Beautystreams memprediksi bahwa ke depannya kita akan lebih banyak melihat produk makeup dengan formula yang lebih tahan lama.

Tantangannya, lip gloss sendiri merupakan sebuah produk kosmetik yang memiliki karakteristik khas dari formulanya yang lengket tersebut.

“Tidak bisa membuat lip gloss dengan formula tradisional yang tidak transfer,” ujar ahli kimia kosmetik Ginger King.

Sebuah produk yaitu Wonderblading Lip Color dari brand Wonderskin disebut-sebut bisa menjadi contoh alternatif formula lip gloss untuk digunakan di masa pandemi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lip Gloss Merek Lokal Mulai 39 Ribu Rupiah, Bikin Tampilanmu Mewah!

Wonderblading Lip Color dari brand Wonderskin yang disebut bisa menjadi alternatif formula lip gloss peel off di masa pandemi. (Vimeo Kelly Nyland)

Produk ini merupakan lip stain dengan formula peel off, sehingga setelah digunakan dapat meninggalkan warna pada bibir yang bertahan hingga 10 jam.

Bahkan, hasil yang ditinggalkan pun bisa membuat bibir tampak berkilau.

Namun, Ginger King menganalogikan formula tersebut bagai menggunakan cat kuku atau kuteks pada bibir, yang pastinya terasa tidak nyaman.

Nah, itu dia Stylovers asal mula lip gloss dan masa depannya yang terancam akibat pandemi.

Apakah kamu juga suka menggunakan lip gloss? Bagaimana pendapatmu soal menggunakan lip gloss di balik masker selama masa pandemi? (*)