14 Hari Hilangkan Bau Day 7: Bau Mulut? Ini Penyebabnya yang Perlu Kamu Ketahui

By Grace Kencana Pranata, Selasa, 23 Juni 2020 | 17:35 WIB
(freepik.com)

14 Hari Hilangkan Bau Day 7: Bau Mulut? Ini Penyebabnya yang Perlu Kamu Ketahui - Kurang menjaga kebersihan mulut

Nah Stylovers, kebersihan mulut memang menjadi hal utama dalam permasalahan bau mulut.

Ketika kondisi mulut dikotori oleh sisa-sisa makanan, akan terbentuk lapisan transparan yang disebut plak yang merupakan tempat bakteri berkembang.

Supaya hal ini tidak terjadi, kamu bisa menyikat gigi secara teratur setelah makan.

Jangan lupa untuk juga menyikat lidah demi mengendalikan bau mulut.

Lalu, gunakan dental floss untuk membersihkan sisa-sisa makanan di sela-sela gigi yang tidak terjangkau oleh sikat gigi, sebagai bagian dari upaya menjaga kesehatan mulut.

Periksakan juga gigi secara teratur kepada dokter gigi untuk meminimalkan risiko serangan penyakit mulut.

Dokter mungkin akan menyarankan untuk berkumur dengan obat kumur yang ampuh membunuh bakteri akibat penumpukan plak.

Baca Juga: 14 Hari Hilangkan Bau Day 5: Perawatan untuk Rambut Wangi Tahan Lama