Direkomendasikan untuk mengonsumsi sekitar delapan buah stroberi berukuran sedang setiap hari.
#2. Ikan kaya asam lemak omega 3
Makanan yang kaya akan asam lemak omega 3 mengandung banyak antioksidan untuk membantu mengurangi peradangan pada kulit karena jerawat.
Contoh makanan yang kaya akan asam lemak omega 3 adalah seperti ikan salmon, ikan teri, sarden, dan makarel.
Kandungan omega-3 bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari, mengurangi risiko terkena kanker kulit.
Omega-3 juga dapat mengurangi bintik-bintik coklat yang disebabkan oleh paparan sinar matahari dalam waktu lama.
#3. Ubi jalar
Ubi jalar mengandung retinol yang tinggi untuk membantu meningkatkan regenerasi kulit.
Dengan begitu, bekas jerawat jadi bisa sembuh lebih cepat.
Namun selain mengonsumsi makanan yang kaya akan retinol seperti ubi jalar, direkomendasikan juga untuk mendukungnya dengan menggunakan produk skincare yang mengandung retinol.
Baca Juga: 7 Makanan Penyebab Jerawat Ini Perlu Kamu Kurangi Konsumsinya!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Rekor Dunia Berhasil dicetak Indonesia Internasional Modest Fashion Festival (IN2MF) 2024
KOMENTAR