Pramesthy: "Dulu pernah, saat aku ada niat resign, aku coba iseng cari lowongan pekerjaan, tapi aku belum sampai apply, karena tidak boleh pakai hijab.
Kalau sampai saat ini, mending tidak kerja disana, berat kalau harus lepas hijab, karena balik lagi ke motivasi aku pada awalnya, aku pakai karena ingin menjalankan perintah.
Nah disisi lain aku kerja di kantor sekarang malah mereka support banget, bahkaan sampe ngasih aku hijab banyaaak pas awal-awal,"
Bagaimana Padu Padan Fashion Hijab Saat Pertama Kali Berhijab?
Pramesthy: "Aku ini orang yang simple banget, hijab aku 90% polos dan aku hanya punya hijab motif sedikit, jadi hijab polos itu lebih mudah di mix and match.
Baju-baju non hijab yang masih bisa aku pakai, biasanya aku pasangin knit cardigan, jaket levis, jaket biasa atau knit wear, kadang juga baju polos panjang sih,"
Bagaimana Gaya Hijab Saat Pertama Kali Berhijab?
Pramesthy: "Awal mula aku berhijab pakainya kerudung segi empat disilangin ke belakang aja.
Sedangkan makin kesini gaya hijab aku itu pashmina dililit, tapi sampai sekarang masih sering pakai hijab square sih, karena di kantor juga tidak dibolehin pakai pashmina,"
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR