#1. Animal Testing Tidak Perlu Dilakukan
Untuk membuat produk yang terjamin cruelty free, perusahaan produk kecantikan bisa memilih dari ribuan bahan yang sudah terbukti aman.
Untuk menguji bahan-bahan baru, sekarang sudah tersedia sejumlah cara pengujian non-hewan yang ternyata lebih cepat, lebih murah, dan lebih akurat dalam memprediksi reaksi manusia.
Sehingga, sebenarnya tidak ada alasan bagi perusahaan untuk tetap menguji pada hewan jika tersedia alternatif yang lebih baik.
Meski demikian, beberapa perusahaan masih terus melakukan pengujian terhadap hewan.
#2. Membantu Mengakhiri Penderitaan Hewan
Hewan yang digunakan dalam eksperimen ini biasanya diisolasi dan dikurung dalam kandang kecil selama menjadi sasaran eksperimen.
Hewan-hewan ini bisa disakiti, diracuni, dibutakan, dibakar bahkan akhirnya dibunuh atas nama kecantikan. Praktik ini bukan hanya tidak etis, tetapi juga sangat tidak manusiawi.
Baca Juga: Dove Resmi Umumkan Semua Produknya Sudah Tersertifikasi Cruelty Free
Dengan beralih ke produk cruelty free, itu artinya Stylovers juga mendukung brand yang membuat perbedaan dan mencoba mengakhiri praktik pengujian pada hewan.
#3. Sudah Ada Banyak Pilihan Brand Cruelty Free yang Bisa Dipilih
Semakin banyak perusahaan sudah tidak lagi melakukan animal testing.
Dengan banyaknya pilihan produk yang berkualitas tinggi, sebenarnya tak perlu lagi membeli dari brand yang masih melakukan pengujian pada hewan.
Jika ingin mencari produk cruelty free, Stylovers bisa mencari logo kelinci cruelty-free pada kemasan produk kecantikan. Stylovers juga bisa melihat daftar perusahaan cruelty free di situs resmi PETA.
Sehingga Stylovers bisa merasa tenang karena mengetahui bahwa semua produk kecantikan yang Stylovers gunakan tidak pernah diuji pada hewan.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR