Stylo.ID - Stylovers pasti familiar dengan salah satu rempah yang sering digunakan sebagai obat tradisional ini, yaitu jahe.
Jahe seringkali digunakan untuk mengatasi masalah kesehatan seperti mual, kembung, dan masuk angin.
Selain itu, ternyata jahe juga mampu membantu menurunkan berat badan, lho!
Apakah jahe bisa bantu menurunkan berat badan?
Dilansir dari Good Housekeeping, sejumlah studi kecil membuktikan jahe bisa membantu menurunkan berat badan.
Selain itu, uji laboratorium juga menunjukkan manfaat jahe terbukti bisa mengontrol berat badan.
Baca Juga: 4 Cara Mudah Menurunkan Berat Badan Hingga Memiliki Pinggang yang Ramping!
Hal yang perlu diingat, menggunakan jahe untuk menurunkan berat badan tidak seperti pil penurun berat badan yang bekerja secara instan.
Selain minum jahe, diet sehat juga perlu diimbangi pola makan sehat dan seimbang, menjalani olahraga rutin, sampai cukup tidur agar berat badannya tidak melonjak.
Jahe bisa membantu menurunkan berat badan berkat kandungan senyawa antioksidannya yang merangsang aktivitas biologis.
Melansir Healthline, obesitas dapat memicu stres oksidatif dan peradangan. Stres oksidatif disebabkan kerusakan sel akibat radikal bebas di dalam tubuh.
Kandungan antioksidan jahe membantu mengembalikan radikal bebas. Sedangkan sifat antiperadangan dalam jahe juga bisa mengatasi peradangan.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cosmetic Day 2024 Resmi Ditutup dengan Transaksi Sebesar Rp215 Juta Hanya Dalam 4 Hari
KOMENTAR