Sebab, terlalu sering menggunakan produk kewanitaan yang beraroma kuat atau mengandung parfum dapat mengganggu keseimbangan bakteri baik pada vagina.
Padahal, bakteri baik pada vagina punya peranan penting, yaitu untuk melindungi vagina dari infeksi.
2. Menggunakan pakaian dalam terlalu ketat
Keputihan juga bisa muncul karena seringnya kita menggunakan pakaian dalam yang terlalu ketat, lho.
Selain itu, juga karena kita menggunakan celana dalam yang terbuat dari bahan yang enggak menyerap keringat.
Kondisi inilah yang membuat vagina jadi lembab, dan membuat bakteri mudah timbul serta berkembang biak.
Yup! bakteri di dalam vagina yang lembab inilah yang bisa jadi pemicu keputihan abnormal.
Jadi, kita disarankan untuk menggunakan celana berbahan katun.
Sebab, penggunaan celana dalam katun mencegah vagina lembap, karena memungkinkan lebih banyak udara ke vagina.
3. Keliru saat membasuh vagina
Kebiasaan membasuh vagina dari anus ke arah vagina setelah buang air besar atau kecil, itu kurang tepat, lho!
Soalnya bakteri dari anus bisa masuk ke vagina dan menyebabkan keputihan abnormal.