Selain dari jenis makanan yang dikonsumsi, porsi makanan pun juga enggak kalah penting untuk diawasi.
Bagi pengidap asam lambung, kalau pengin kondisinya membaik, disarankan makan dengan porsi kecil tapi frekuensinya sering.
Makan dalam porsi besar sebaiknya dihindari, karena dapat memberikan tekanan pada otot kerongkongan bagian bawah yang akan memicu refluks asam.
3. Jangan rebahan setelah makan
Saat perut udah terisi, biasanya Stylovers bakal merasa ngantuk, nih. Tapi, cobalah untuk mengabaikan hal tersebut.
Jangan langsung berbaring setelah makan, karena ini bisa menyebabkan isi perut mengalir ke kerongkongan.
Sebaiknya tunggu 2-3 jam sebelum berbaring, agar ada waktu bagi makanan untuk dicerna oleh tubuh.
4. Menurunkan berat badan
Berat badan berlebih (overweight) maupun obesitas, menjadi salah satu pemicu terjadinya asam lambung nih, Stylovers.
Kelebihan berat badan bakal memberikan tekanan yang kuat pada bagian perut.
Nah, pada akhirnya, hal tersebut memicu asam lambung naik ke kerongkongan.
Maka karena itu, coba deh untuk menurunkan berat badan dan menjaganya tetap ideal, agar penyakit asam lambung enggak gampang kambuh lagi.
(*)