Keputihan Gatal Setelah Haid, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 29 Mei 2024 | 10:05 WIB
Ilustrasi perempuan mengalami keputihan. (Dok. Stylo Indonesia | Raafiud Mikada)

Stylo Indonesia - Stylovers, kamu mengalami keputihan gatal setelah haid?

Padahal sudah selesai menstruasi, tapi area kewanitaan justru mengalami keputihan sampai gatal.

Ada beberapa faktor yang bisa memicu keputihan setelah menstruasi.

Namun, Stylovers tak perlu langsung panik karena ada cara untuk mengatasinya.

Yuk, simak penyebab dan cara mengatasi keputihan gatal setelah haid berikut ini!

Penyebab Keputihan Setelah Haid

Dilansir dari halodoc.com, inilah beberapa penyebab keputihan setelah menstruasi:

1. Fluktuasi hormon

Selama siklus haid, otak dan ovarium memberikan sinyal kepada sistem reproduksi sehingga terjadi fluktuasi hormon reproduksi di dalam tubuh.

Hormon ini memicu kelenjar pada leher rahim serta vagina untuk memproduksi lebih banyak keputihan.

Baca Juga: Efek Samping Terapi Ozon Miss V, Benarkah Bisa Atasi Keputihan Gatal?

2. Darah masih tersisa