Ingin Haid Lancar Tiap Bulan? Terapkan Kebiasaan Ini Mulai Sekarang!

By Layla Ekrep, Jumat, 9 Februari 2024 | 11:50 WIB
Siklus haid lancar (freepik.com)

 

Stylo Indonesia - Sudah menjadi rahasia umum kalau haid atau menstruasi merupakan proses alami yang terjadi pada perempuan setiap bulannya.

Namun, tidak semua perempuan memiliki siklus haid yang teratur, kamu salah satunya Stylovers? 

Haid tidak teratur dapat dipicu oleh beberapa faktor seperti stres, pola makan, aktivitas fisik, hingga penyakit.

Tidak jarang, siklus haid yang bermasalah terkadang menimbulkan kekhawatiran bagi yang mengalaminya. 

Oleh karena itu, penting untuk memberikan perhatian ekstra pada siklus haid, termasuk menjaga siklus haid tetap teratur tiap bulan.

Berikut beberapa kebiasaan yang bisa kamu lakukan untuk membantu agar haid lancar setiap bulan. Lakukan mulai sekarang yuk, Stylovers!

Baca Juga: Ciri Haid Menjelang Menopause yang Perlu Kamu Sadari, Ini Tandanya

1. Jaga Pola Makan Sehat

Pola makan sehat merupakan salah satu kunci utama untuk agar siklus haid teratur atau normal.

Kamu harus mengonsumsi makanan bergizi dan seimbang yang mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, dan serat.

Hindari makanan yang mengandung gula, lemak jenuh, kafein, dan alkohol, karena dapat mengganggu keseimbangan hormon dan menyebabkan menstruasi tidak teratur.

Kamu wajib minum air putih yang cukup setiap hari, sekitar 8 gelas, untuk menjaga asupan cairan tubuh tubuh dan membantu mengeluarkan racun dari tubuh.