Kulit Kusam Akibat Kurang Vitamin, Ini Asupan yang Dibutuhkan Kulit!

By Cerysa Nur Insani, Senin, 6 November 2023 | 13:30 WIB
Ilustrasi perempuan minum vitamin. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, kamu mengalami kulit kusam akibat kurang vitamin?

Yup, kulit kusam bisa terjadi akibat kekurangan asupan vitamin dalam tubuh.

Tubuh bisa menunjukkan gejala kekurangan vitamin lewat kondisi kulit, salah satunya kulit menjadi kusam.

Dilansir dari thehealthsite.com, inilah deretan vitamin yang kamu butuhkan jika kulit kamu kusam.

Yuk, simak vitamin apa saja yang dibutuhkan oleh kulit kusam berikut ini!

#1. Vitamin E

Kekurangan Vitamin E bisa menyebabkan sejumlah kondisi kulit seperti kulit kering, penuaan dini, dan kerutan yang meningkat.

Konsumsi Vitamin E bisa mengurangi kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari dan membuat kulit tetap terjaga.

Selain dari suplemen, Stylovers bisa mendapatkan asupan Vitamin E secara alami dari sayuran berdaun hijau, buah seperti pepaya, serta buah kering, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

#2. Vitamin D

Baca Juga: Kandungan Sabun Mandi Ampuh Mencerahkan Kulit Kusam, Mudah Dtemukan!

Tak hanya berdampak pada tulang, kekurangan Vitamin D juga akan berdampak pada kulit.

Kekurangan Vitamin D bisa menyebabkan kulit kering bahkan meningkatkan risiko kondisi kulit seperti psoriasis dan dermatitis atopik.

Selain itu, juga bisa menimbulkan jerawat dan penuaan dini.

Selain dari suplemen, beberapa sumber Vitamin D alami yang baik adalah jus jeruk, oatmeal, sereal, susu kedelai, susu sapi, salmon, jamur, dan kuning telur.

#3. Vitamin K

Kekurangan Vitamin K bisa menyebabkan masalah kulit seperti flek hitam dan kantung mata.

Selain itu, kekurangan Vitamin K juga membuat proses penyembuhan lebih lambat ketika kulit mengalami luka, memar, atau pembengkakan.

#4. Vitamin C

Vitamin C berperan besar pada kolagen dan menjaga kulit tetap sehat.

Kekurangan Vitamin C bisa membuat kulit tampak kering, terinflamasi, berkerut, hingga muncul flek hitam.

Baca Juga: 5 Pilihan Serum untuk Kulit Kusam dan Berminyak, di Bawah Rp 100 Ribu!

Selain dari suplemen, Stylovers juga bisa mendapatkan asupan Vitamin C secara alami dari jeruk, stroberi, brokoli, dan bayam.

#5. Vitamin B

Kekurangan Vitamin B bisa menyebabkan jerawat, ruam, kulit kering dan mengelupas, bibir pecah-pecah, hingga kerutan.

Selain itu, juga bisa membuat kulit menjadi lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari dan produk perawatan yang bisa menyebabkan kemerahan atau iritasi.

Vitamin B memiliki manfaat besar untuk pembaruan sel dan mengurangi stress.

Nah, itu dia Stylovers apa saja vitamin yang dibutuhkan secara cukup supaya tidak membuat kulit kusam. Yuk, seimbangkan konsumsinya! (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Kulit Kusam dan Buluk Karena Malas Pakai Sunscreen, Begini Mengatasinya