Stylo Indonesia - Halo Stylovers! Kali ini Stylo Indonesia akan membagikan kisah wanita inspiratif lewat kanal Srikandi untuk Negeri.
Kali ini, Srikandi untuk Negeri akan membahas Nicky Clara, perempuan penyandang disabilitas yang juga membuat sebuah pelatihan wirausaha untuk para penyandang disabilitas lain.
Penasaran bagaimana ceritanya? Simak sampai habis, Stylovers.
Cerita awal bermula di tahun 2017, Nicky Clara, yang lahir sebagai penyandang disabilitas dan sudah menggunakan prosthetic leg semenjak usia satu tahun merasa ada sesuatu yang kurang dalam hidupnya.
Sang ibu, bertanya pada dirinya, apa hal bermanfaat yang bisa dilakukan Nicky untuk dunia ini? Sejak itu, ia mencoba melihat keadaan sekitar dan menyadari bahwa ada banyak penyandang disabilitas yang tidak punya kesempatan sama seperti dirinya.
"Jumlah penyandang disabilitas di Indonesia ada 25 juta orang dari data Sementara Survei Ekonomi Nasional (Susenas) tahun 2018. Sayangnya memang hanya sedikit yang udah bisa berdaya secara ekonomi. Saya merasa bahwa pilar pendidikan atau kapasitas manusia usia produktif harus bisa ditingkatkan," ujarnya.
Ia merasa bahwa tidak semua fasilitas yang ada saat ini bisa digunakan dengan sempurna oleh para disabilitas, hal itu yang membuatnya tergerak untuk bisa memberdayakan para penyadang disabilitas agar bisa lebih baik.
Tentunya, membangun sebuah komunitas pemberdayaan perempuan dan penyandang disabilitas punya beragam tantangan, salah satunya bagaimana menjaga diri sendiri tetap yakin semangat menjalani apa yang sudah dibangun selama kurang lebih enam tahun.
"Bagaimanapun usaha yang saya jalani, saya percaya kita harus 3C: connect (berkoneksi), creativity (kreativitas), collaboration (kolaborasi)," papar Nicky.