Stylo Indonesia - Stylovers, pengembangan UMKM merupakan hal yang penting demi pertumbuhan ekonomi.
Untuk membantu pengembangan UMKM, Tokopedia melakukan sejumlah inisiatif sepanjang tahun 2022.
Kali ini Tokopedia juga membagikan capaian dari inisiatif yang dilakukan untuk mendorong pengembangan UMKM.
Saat ini Tokopedia memiliki sekitar 12 juta penjual dan hampir 100% UMKM yang ada di Tokopedia mencatat berbagai pertumbuhan sepanjang 2022.
“Rumah Tangga, Kecantikan, Perawatan Diri, Fesyen, dan Elektronik menjadi beberapa kategori dengan peningkatan jumlah penjual tertinggi di Tokopedia,” ungkap Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya.
Hyperlocal dan Edukasi, Kunci Pertumbuhan UMKM
Tokopedia terus menggencarkan inisiatif dengan pendekatan Hyperlocal yang didukung oleh teknologi geo-tagging.
Contohnya seperti halaman kurasi produk para penjual terdekat dari pembeli yaitu ‘Kumpulan Toko Pilihan’ (KTP) dan Dilayani Tokopedia.
Dilayani Tokopedia adalah layanan pemenuhan pesanan yang memungkinkan penjual untuk menitipkan produk di gudang pintar Tokopedia pada wilayah dengan permintaan tinggi.
Berkat inisiatif KTP, Ciamis (Jawa Barat), Klaten (Jawa Tengah), Balikpapan (Kalimantan Timur), Palu (Sulawesi Tengah), dan Manado (Sulawesi Utara) menjadi wilayah dengan peningkatan jumlah transaksi paling tinggi di Tokopedia.
Baca Juga: Hari Gizi Nasional, Tokopedia dan Dokter Gizi Bagikan Tips Pola Makan Sehat dan Bergizi