Awas Dampak Kurang Tidur Pada Kulit Menurut Ahli, Bikin Terlihat Tua!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 17 November 2021 | 14:20 WIB
Dampak Kurang Tidur Pada Kulit (Freepik)

Menurut dr. Hope Mitchell, kurang tidur akan menyebabkan penurunan hormon pertumbuhan yang bertanggung jawab untuk memperbaiki sel-sel kulit yang rusak dan menjaga elastisitas kulit.

Rajani Katta, seorang dokter kulit dan profesor menjelaskan bahwa saat kita tertidur, tubuh akan menyembuhkan diri dari luka.

Namun saat kita tidak tidur, kita justru merusak sistem yang mengirim sel-sel yang akan memperbaiki kerusakan pada kulit tersebut.

Baca Juga: Bahaya Kurang Tidur Selama Social Distancing Bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh #DiRumahAjaBisaCantik

Sebaliknya, tubuh kita justru mengirimkan lebih banyak sitokin inflamasi yang memicu jerawat dan ruam.

Rebecca Robbins, seorang ilmuwan tidur di Brigham and Women's Hospital dan instruktur kedokteran di Harvard Medical School juga merujuk pada sebuah studi tahun 2020 yang menunjukkan adanya peningkatan kerusakan kulit akibat kurang tidur setiap malam.

Intinya, jika kita kurang tidur di malam hari, maka hal itu akan terlihat dari penampilan kulit kita.