3. Bayam
Bayam merupakan sayuran hijau yang kaya akan berbagai nutrisi, seperti vitamin A, vitamin C, iron, dan juga folate.
Vitamin A di dalam bayam, dapat membantu kelenjar kulit memproduksi sebum yang bertugas untuk melembapkan kulit kepala.
Sementara iron merupakan nutrisi penting yang dapat membantu distribusi oksigen lewat sel darah merah ke seluruh tubuh.
Dan jika kekurangan iron, rambut juga bisa mudah rontok dan sulit tumbuh kembali kalrena kekurangan nutrisi.
Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Rontok dengan Bayam, Mudah dan Ampuh Banget!
4. Ubi Jalar
Ubi jalar merupakan makanan sehat yang mengandung banyak beta-carotene di dalamnya.
Saat masuk ke tubuh, tubuh akan merubah beta-carotene menjadi vitamin A yang dapat membuat rambut sehat.
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, vitamin A dapat membantu produksi sebum yang dapat melembapkan kulit kepala.
Selain itu, vitamin A juga dapat membuat rambut tumbuh lebih cepat dan lebih tebal dari biasanya.
\
(*)