Menghindari keramaian pada musim flu atau saat pandemi seperti saat ini juga akan membantu menghindari infeksi.
Jika kita sedang sakit, jaga jarak dengan orang lain agar tidak menularkannya.
5. Rutin Latihan Pernapasan
Melakukan latihan pernapasan juga dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan paru-paru.
Penelitian yang dipublikasikan dalam Indian Journal of Physiology and Pharmacology menemukan bahwa terjadi peningkatan kapasitas vital pernapasan yang signifikan setelah 2 hingga 5 menit latihan pernapasan dalam.
Para peneliti menyimpulkan bahwa meski hanya beberapa menit bernapas dalam-dalam dapat bermanfaat bagi kesehatan paru-paru.
Baca Juga: Lindungi Paru-Paru dari Covid-19, Ini Cara Efektif yang Mudah Dilakukan
6. Minum Cukup Air
Dikutip dari Web MD, ada lapisan tipis lendir di dalam paru-paru.
Ketika kita mendapatkan cukup air sepanjang hari, lapisan ini tetap tipis dan menjaga paru-paru sehat bekerja dengan baik.
Selain itu, menjaga diri tetap terhidrasi dengan baik dapat membuat kita lebih mudah mengeluarkan lendir dari paru-paru. (Traya/Stylo)(*)
Artikel ini telah tayang di GridHealth.id dengan judul, "Rutin Lakukan 6 Hal Ini, Paru-Paru Sehat dan Berfungsi Maksimal".
Penulis: Anjar Saputra
Editor: Gazali Solahuddin