Ibunda Verrell Bramasta Disemprot Rizky Billar, Sebut Lesty Kejora Tak Setara dengan Sang Aktor

By Stylo Indonesia, Kamis, 12 Agustus 2021 | 14:50 WIB
Rizky Billar dan Lesti Kejora - Venna Melinda (Tangkapan layar Youtube Rizky Billar dan Youtube NGOBROL ASIX )

“Kalau kriteria yang tante sebutkan itu lebih cocok untuk kriteria cari pacar,” ujar Rizky Billar.

“Saat ini saya cari seorang istri yang bisa ngertiin gua, yang bisa nurut apa yang suaminya bilang," lanjut dia.

Baca Juga: 12 Artis dan Influencer Perempuan Indonesia Dukung Gerakan Stop Beauty Shaming dan Body Positivity dalam Rangka Hari Jadi ke-3 Stylo Indonesia

Menurut Billar, Lesti adalah tipe penurut, yang diharapkannya dapat melengkapi kehidupannya kelak saat berumah tangga.

"Apa yang menurut Billar baik, dia bisa nurut, terus bisa ngelengkapin apa yang kurang dalam diri Billar,” ungkap calon suami Lesti Kejora.

“Ya ibaratnya bisa pelengkap lah dan satu yang paling penting, kenyamanan," tegasnya.

Billar lebih lanjut berharap, kelak rumah tangganya dengan Lesti dapat bertahan seumur hidup.

"Mudah-mudahan cocok untuk menjadi teman hidup,” pungkasnya.

Baca Juga: Jurnal Pejuang Jerawat Ayu Namirah Filayeti: Wajah Tetap Berjerawat Meski Sudah Mencoba Berbagai Skincare, Mulai dari yang Lokal Hingga Korea

Untuk diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora mulanya berencana menikah pada 23 Juli 2021.

Pernikahan itu urung digelar karena terkendala PPKM.

Billar dan Lesti memutuskan untuk mengundur gelaran pesta pernikahan mereka hingga kondisi pandemi Covid-19 mereda. (*) Cece/Stylo

 

Artikel ini telah tayang di Sosok.id dengan judul "Ibunda Verrell Bramasta Sebut Lesti Kejora 'Tak Setara' dengan Rizky Billar, sang Aktor Jawab Menohok Ucapan Venna Melinda" Penulis: Rifka Amalia