Karenanya jika terinfeksi Covid-19 penting bagi kita menjalani pengobatan dengan disiplin menjalankan perintah dokter.
Selain itu, kita juga bisa melakukan beberapa latihan untuk memulihkan kondisi paru-paru setelah terinfeksi Covid-19.
Berikut adalah beberapa latihan yang direkomendasikan fisioterapis, yang harus kita lakukan setidaknya 6-7 kali setiap hari untuk memulihkan kapasitas paru-paru setelah terinfeksi Covid-19.
Baca Juga: Efek Suntik Vaksin Covid-19 Dosis Kedua Tertunda, Ini Kata Ahli!
1. Tes Spirometri
Dilansir dari Kompas.com (11/5/2021), latihan pertama untuk memulihkan kapasitas paru-paru setelah terinfeksi Covid-19 adalah dengan tes spirometri.
Tes spirometri adalah salah satu metode untuk kembali memperkuat paru-paru.
Cara yang benar untuk melakukannya adalah dengan menarik napas dalam-dalam dan mencoba mengangkat semua bola, lalu hembuskan napas di luar alat.
Selain itu, pastikan juga tidak ada gerakan tersentak-sentak. Jadi, kita harus menggunakannya dengan sangat halus.