Stylo Indonesia - Belum lama ini ada salah satu skincare aesthetic yang sempat viral yakni artisan soap.
Melansir dari artikel yang ditulis oleh Bunga Stylo, artisan soap adalah sabun mandi batang yang dibuat dari bahan natural.
Kelebihan artisan soap dari sabun mandi lainnya adalah sabun ini tidak mengandung bahan SLES atau yang kita kenal sebagai deterjen, tapi harganya terbilang terjangkau yakni dimulai dari 30 ribu Rupiah saja!
Hal itulah yang membuat sabun mandi aesthetic ini banyak diminati. Maka dari itu, untuk mengetahui rekomendasi artisan soap lokal dengan harga terjangkau mulai dari 30 ribu Rupiah menjadi suatu hal yang penting, bukan?
Baca Juga: Atasi Berbagai Masalah Pada Kulitmu dengan Rekomendasi Artisan Soap Lokal di Bawah 100 Ribu Rupiah!
Yap, kali ini Stylo Indonesia akan membagikan 2 rekomendasi artisan soap lokal yang mudah kamu temui di e-commerce dengan harga terjangkau.
2 rekomendasi artisan soap lokal ini bisa jadi referensi sabun mandi untuk kamu yang memiliki kulit sensitif.
Yap, karena sabun-sabun ini memiliki ingredients yang alami, tentunya kamu yang alergi dengan bahan aktif seperti deterjen cocok banget dengan sabun ini!
Daripada penasaran, yuk simak ulasan berikut hingga akhir! Jangan lupa dicatat rekomendasinya, ya!
Baca Juga: 5 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Atasi Minyak Berlebih di Bawah Rp 50 Ribu
1. 2 Rekomendasi Artisan Soap Lokal Harga Mulai dari 30 Ribu Rupiah! Kapan Lagi Pakai Sabun Mandi Aesthetic? - @chloerose_soap
Pertama ada @chloerose_soap yang punya banyak koleksi artisan soap.
@chloerose_soap menjual berbagai bentuk, warna, dan jenis artisan soap yang bisa kamu pilih sesuai selera.
Salah satu sabunnya adalah charcoal soap yang ada pada foto di atas.
Seperti yang kita ketahui, charcoal sedang menjadi tren di dunia skincare.
Baca Juga: Jangan Asal Pakai, Begini Cara Memilih Sabun Cuci Muka Sesuai Jenis Kulit dengan Tepat
Sabun ini khusus dibuat dengan metode cold process yang mengandung glycerin.Sabun ini juga diklaim baik digunakan untuk kulit yang cenderung berminyak atau untuk punggung yang berjerawat.
Untuk satu batang sabun dengan motif marbles yang indah seberat 100 gram ini hanya dibanderol dengan harga 30 ribu Rupiah, loh!
@chloerose_soap juga menyediakan paket berupa hampers di event-event tertentu seperti Natal, Idul Fitri, dan masih banyak lagi.
2. 2 Rekomendasi Artisan Soap Lokal Harga Mulai dari 30 Ribu Rupiah! Kapan Lagi Pakai Sabun Mandi Aesthetic? - @thegoodsoap.id
Kalau sebelumnya artisan soap dari @chloerose_soap punya warna yang elegan, kali ini ada sabun mandi yang cocok untuk para pencinta fruity atau buah-buahan yang segar, nih!
Yap, di @thegoodsoap.id banyak sekali sabun dengan bahan dasar sayur maupun buah-buahan.
Salah satu koleksinya adalah Cucumber Apple Soap yang ada pada foto di atas.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Atasi Maskne di Bawah Rp 50 Ribu
Sabun ini dibuat langsung dari saponified oils dan jus mentimun yang pastinya bikin fresh saat digunakan!
Selain itu, manfaat dari sabun ini adalah dapat memberikan kelembapan pada kulit.
Sabun ini juga dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yakni 40 ribu Rupiah saja!
Oh iya, di @thegoodsoap.id kamu juga bisa memesan artisan soap yang aesthetic ini untuk hampers, souvenir, dan bahkan collab, loh!(*)