Atasi Berbagai Masalah Pada Kulitmu dengan Rekomendasi Artisan Soap Lokal di Bawah 100 Ribu Rupiah!

By Bunga Mardiriana, Kamis, 23 Agustus 2018 | 15:44 WIB
Artisan soap, salah satu perawatan kulit dari bahan alami (pinterest.com)

Stylo.ID - Akhir-akhir ini semakin banyak bermunculan produk skin care lokal di Indonesia.

Kebanyakan dari mereka membuat produk skin care dengan bahan natural.

Salah satu produk skin care lokal yang banyak diminati adalah artisan soap.

Artisan soap ini adalah soap bar yang dibuat dari bahan natural.

( BACA JUGA : Gaya Winged Eyeliner Para Selebriti Ini Bisa Jadi Inspirasmu Untuk Tampil Lebih Memikat!)

Sabun ini juga tidak mengandung bahan SLES atau yang kita kenal sebagai deterjen.

Selain itu, artisan soap ada yang tidak memiliki bau ada juga yang tidak.

Namun, bau pada artisan soap juga berasal dari bahan natural yaitu essential oil.

Artisan soap cocok untuk kamu yang punya kulit sensitif.

( BACA JUGA : Rilis Shade Baru, Emina Creammate Cocok di Segala Skin Tone loh!)

Nggak hanya untuk kulit sensitif aja, artisan soap juga bisa mengatasi masalah kulit yang lain.

Nah, berikut Bunga Stylo.ID sudah merangkum rekomendasi artisan soap lokal yang sesuai untuk masalah pada kulitmu.