Tangan Iritasi Akibat Sering Mencuci Tangan atau Menggunakan Hand Sanitizer, Berikut Cara Mengatasinya!

By Rina Suhandi, Selasa, 25 Mei 2021 | 18:45 WIB
Tangan Iritasi Akibat Sering Mencuci Tangan atau Menggunakan Hand Sanitizer, Berikut Cara Mengatasinya! (metro.co.uk)

2. Gunakan Pembersih Tangan Berbahan Lembut

Kalau kamu masih suka menggunakan hand sanitizer, pilihlah yang lembut dan aman untuk kulit. 

Kamu bisa pilih hand sanitizer yang tidak terlalu banyak bahan pewangi.

Pasalnya, pewangi buatan cenderung mengandung zat aditif yang dapat merusak permukaan kulit.

Baca Juga: 5 Kesalahan Saat Menggunakan Hand Sanitizer yang Wajib Kamu Hindari

3. Gunakan Losion

Losion atau pelembap merupakan bagian paling penting untuk membantu mengatasi kulit kering, baik itu karena penggunaan hand sanitizer yang berlebihan atau pun karena terpapar sinar matahari. 

Biasakan untuk menggunakan pelembap setelah kamu mencuci tangan atau setiap tangan terasa gatal dan kering. 

Namun, janganlah menggunakan sembarang pelembap karena banyak losion yang hanya terbuat dari air, sehingga tidak dapat membantu mengunci kelembapan kulit.

Pilihlah pelembap berbasis minyak, atau yang mengandung petroleum jelly, asam laktat, dan gliserin, Stylovers!

Maka dari itu, sebelum kamu memilih hand sanitizer atau sabun cuci tangan perhatikan ingredientsnya baik-baik, ya!

Baca Juga: Keseringan Pakai Hand Sanitizer? Inilah Rekomendasi Hand Cream yang Ampuh Melembapkan Sekaligus Menghaluskan Kulit Tangan Kering

Terlebih untuk kamu yang memiliki jenis kulit sensitif, kamu harus waspada dan hati-hati dalam memilih hand sanitizer.

Namun, ada baiknya lagi untuk mengurangi intensitas bepergian ke luar rumah untuk menghindari bakteri dan virus Covid-19.

Hal tersebut juga membuat kamu tidak akan sering menyemprotkan hand sanitizer atau mencuci tangan.

Jadi, stay safe ya, Stylovers!(*)