5. Bagaimana Gaya Hijab Saat Pertama Kali Berhijab?
Wulan: "Aku itu anaknya tidak suka hal-hal yang ribet, meskipun baru menggunakan hijab.
Jadi langsung aja dari hijab segi empat, dilipat menjadi segitiga dan dikasih pentul untuk mengaitkan kedua sisinya.
Sedangkan bagaian hijab yang sisanya, langsung aku iket kebelakang deh,"
6. Permasalahan Rambut yang Dialami Saat Berhijab?
Wulan: "Ada, aku jadi ketombean, karena mungkin rambut aku pengap kali ya ketutup hijab, padahal dulu aku tidak memiliki permasalahan rambut dan kayak sehat dan bagus-bagus aja dulu sebelum berhijab.
Nah, pas aku menggunakan hijab malah jadi ketombean dan yaudah paling aku cuman pakao sampo anti ketombe aja sih, tidak ada hal-hal istimewa dan khusus,"
Baca Juga: Cerita Pertama Kali Berhijab Nurfiyanti Anisa: Mundur Beberapa Langkah untuk Melompat Lebih Jauh
7. Permasalahan Kulit yang Dialami Semenjak Berhijab?
Wulan: "Kulit jadi pada belang gitu, karena kan ada yang tertutup kain panjang dan ada yang enggak.
Cara mengatasinya kalau buat badan aku pakai body lotion yang ada serumnya, buat body care, serum, dan protectionya.
Lalu paling aku melakukan scrubbung badan seminggu 2 kali, sedangkan untuk muka, paling maskeran seminggu 2 kali saja,'
8. Tips Untuk Perempuan yang Ingin Berhijab?
Wulan: "Buat teman-teman muslimah aku, yuk jangan lama-lama mikirnya untuk menggunakan hijab, nanti kalau kamu tunda-tunda terus dan tiba-tiba ajal kamu sudah dekat, sedangkan belum ada bekal bagaimana?.
Kamu selalu berdoa ke Allah minta dikasih cepat-cepat buat kelancaran urusanmu dari soal kesehatan, percintaan, keuangan dan lain-lain, lalu kamu ngerjain perintah Allah saja tidak mau, padahal berhijab itu hukumnya wajib, bismillah segeralah ya teman-temanku, insyaallah semua akan dimudahkan oleh Allah,'