Rumah Sakit Penuh! Gejala Covid-19 Ringan, Lakukan Isolasi Mandiri dengan 6 Trik Berikut Agar Cepat Sembuh!

By Astria Putri Nurmaya, Rabu, 27 Januari 2021 | 13:49 WIB
Gejala Covid-19 Sembuh dengan Isolasi Mandiri di Rumah (www.freepik.com)

Melakukan isolasi di rumah sakit dengan biaya sendiri, atau mengisolasi diri di rumah masing-masing.

Jika memilih untuk isolasi mandiri di rumah, maka Stylovers harus memastikan untuk tidak berinteraksi dengan anggota keluarga lain yang sehat, setidaknya selama 14 hari hingga hasil tes swab berada di hasil negatif.

Meski begitu dalam suasana isolasi, tidak perlu sedih, sebab pasien yang melakukan isolasi mandiri juga dapat sembuh dengan cepat, meski tanpa bantuan tenaga medis.

Baca Juga: Rasakan Gejala Covid-19? Lakukan Ini Segera, Agar Tak Tularkan Banyak Orang!

Dikutip Stylo Indonesia dari Grid Health, dokter spesialis paru dari Rumah Sakit Premier Bintaro dr Astri Indah Prameswari, Sp.P, membagikan 6 trik agar cepat sembuh dari Covid-19 meski menjalani isolasi mandiri di rumah, berikut caranya:

Sediakan Oximeter

Berfungsi untuk mengukur saturasi oksigen dalam tubuh, penggunaan oksimeter dapat digunakan dirumah untuk melihat apakah kadar oksigen dalam tubuh masih berada di tingkat stabil.

Baca Juga: Penting Tahu! Ini Alasan Masa Karantina Pasien Positif Covid-19 Dikurangi

Terutama bagi penderita riwayat sakit paru, pengecekan saturasi oksigen harus dilakukan rutin selama proses isolasi.

"Anda harus waspada bila saturasi oksigen di dalam tubuh Anda berada dibawah 95, terutama bagi Anda yang tidak memiliki riwayat sakit paru," ujar Astri.