Stylo Indonesia - Olahraga kini jadi salah satu hal penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Berbagai macam pilihan olahraga bisa kamu lakukan agar tubuh tetap sehat dan bugar.
Salah satu yang termudah adalah berjalan kaki nih, Stylovers.
Sekilas sepel, ternyata berjalan kaki meski hanya 15 menit bisa punya manfaat penting di hidup kamu loh, Stylovers.
Enggak percaya?
Berikut 5 manfaat jalan kaki 15 menit seperti yang dilansir Stylo Indonesia dari Kompas.com:
1. Mengasah kreativitas
Satu studi Stanford University menemukan berjalan kaki dapat meningkatkan kreativitas hingga 60 persen.
Hasil yang sama juga ditemukan untuk latihan yang dilakukan di dalam dan di luar ruangan.
Kreativitas akan tetap bertahan bahkan setelah berjalan kaki selesai dilakukan.
Saat berjalan kaki, orang cenderung memerhatikan keadaan sekitar.
Hal ini bisa memberikan inspirasi, ide, dan mungkin solusi untuk suatu permasalahan.
2. Umur panjang
Selain itu, jalan kaki juga dikaitkan dengan umur panjang.
Menurut Mayo Clinic, penelitian menunjukkan jalan cepat dapat meningkatkan usia dibandingkan jalan lambat.
Baca Juga: Olahraga Sultan, Intip Gaya Seksi Nia Ramadhani VS Ayu Dewi Saat Main Golf, Lebih Cantik Siapa?
3. Tidur nyenyak
Menurut penelitian di Sleep Foundation, orang yang berolahraga ringan secara teratur termasuk berjalan kaki bisa tertidur lebih cepat.
Selain itu, waktu tidurnya menjadi lebih lama dan kualitas tidurnya lebih baik dibanding mereka yang melakukan olahraga berat atau angkat beban.
Mendapatkan tidur yang cukup dengan kualitas baik bisa membantu meningkatkan kesehatan dan kebugaran.
4. Mengurangi stres
Penelitian di Anxiety and Depression Association of America menemukan, berjalan kaki selama 10 menit memiliki manfaat yang sama dengan 45 menit olahraga di gym untuk meredakan kecemasan dan depresi.
Berjalan menurunkan tingkat kortisol yaitu hormon pencetus stres.
Selain itu, berjalan juga bisa menghilangkan kekhawatiran yang selalu mengganggu pikiran.
Baca Juga: 5 Posisi Seks yang Ampuh Bakar Kalori Lebih Banyak, Kamu Bisa Sambil Olahraga Nih!
5. Obat ajaib
Olahraga secara umum disebut sebagai obat ajaib karena memiliki kemampuan menurunkan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung, stroke, diabetes tipe 2, dan beberapa jenis kanker .
Jalan kaki terbukti tidak memiliki efek samping, mudah dijangkau, dan efektif untuk menjaga kondisi kesehatan tetap baik.
Jadi, coba mulai olahraga yang satu ini deh, Stylovers! (*) Dinda Stylo
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jalan Kaki 15 Menit Punya Segudang Manfaat"Penulis: Maria Adeline Tiara Putri