Stylo Indonesia - Stylovers pasti sudah pernah mendengar mengenai bahaya kedua sinar UV ini, tapi apa perbedaan UVA dan UVB?
Sama-sama dipancarkan oleh sinar matahari, tentunya ada perbedaan UVA dan UVB.
Perbedaan UVA dan UVB menimbulkan efek yang berbeda pula pada kulit, meski keduanya sama-sama bisa menyebabkan kanker kulit.
Kali ini, ada dr. Kardiana Dewi,SpKK sebagai seorang dokter spesialis kulit dan kelamin yang akan menjelaskan soal perbedaan UVA dan UVB.
Menurut dokter yang akrab disapa dr. Dewi ini, kita wajib waspada terhadap paparan sinar UVA dan UVB karena dapat menyebabkan kanker kulit.
Selain UVA dan UVB, sebenarnya masih ada lagi UVC yang sudah banyak terpantul kembali oleh lapisan ozon.
Meski tak mustahil ada sebagian UVC yang menembus bagian di mana lapisan ozon sudah bolong, kali ini kita hanya akan fokus pada sinar UVA dan UVB yang paling banyak menerpa kita sehari-hari.
95 persen dari cahaya matahari yang menyinari kita adalah UVA.