Tujuannya agar setiap perempuan percaya diri untuk mencapai tujuan positifnya, baik dalam hal kecantikan maupun di segala lini kehidupannya.
Menurut Ridho Nugroho, Beauty Date 2020 lebih dari sekadar online activity yang biasa.
Beauty Date adalah program khusus Female Media Grid Network yang memfokuskan diri pada karakteristik dan kebutuhan setiap perempuan di Indonesia.
Beauty Date bisa menjadi platform untuk semua kelompok usia perempuan sesuai transisi dalam metamorfosis kehidupannya.
Beauty Date paham benar, untuk menjaga kecantikan tidak hanya mengenai cara memilih warna bedak atau lipstik yang tepat.
Melainkan bagaimana cara merawat kesehatan dan kecantikan kulit dari dalam diri.
“Inisiatif program Beauty Date 2020 sebenarnya dilatarbelakangi oleh dua hal."
Baca Juga: Beauty Date 2020: MUA Hits Ryan Ogilvy Beri Tips Makeup Sehari-hari Sesuai Bentuk Wajah
"Pertama, karena semakin banyaknya sahabat perempuan di Indonesia di segala kelompok usia yang peduli akan kesehatan dan kecantikan kulit serta makeup."
"Dan, yang kedua karena potensi besar dari segi jangkauan audiens yang dimiliki oleh beragam media perempuan yang ada di Grid Network yang sejak dulu hingga sekarang tetap eksis seperti NOVA dan Nakita."
"Kemudian brand media baru lainnya yang sangat fokus pada gaya hidup perempuan milenial seperti Stylo Indonesia, CewekBanget.ID serta Grid.ID," ujar Ridho.
Beauty Date juga menghadirkan sejumlah narasumber profesional yang ahli di bidangnya.
Antara lain host dan Beauty Enthusiast sebagai ibu sekaligus businesswoman Putri Wulandari, pakar kecantikan sekaligus pendiri Jakarta Aesthetic Clinic dr Olivia Ong.
Juga ada Make-Up Artist profesional Ryan Ogilvy dan Arie Khayz serta beauty influencer sekaligus pencetus organisasi sosial Act Together Claudia Setyohadi.
Beauty Date 2020 diadakan pada Sabtu dan Minggu (18-19/7/2020) dengan pembagian tema Skincare Day pada Sabtu (18/7/2020) dan Makeup Day pada Minggu (19/7/2020).