Padahal Kasus Positif Corona Tembus Seribu Setiap Harinya, Warganet Dibuat Murka dengan Video Dangdutan di RSD Wisma Atlet

By Stylo Indonesia, Selasa, 30 Juni 2020 | 18:07 WIB
Padahal Kasus Positif Corona Tembus Seribu Setiap Harinya, Warganet Dibuat Murka dengan Video Dangdutan di RSD Wisma Atlet (Instagram @teluuur)

Stylo.ID - Baru-baru ini sosial media dihebohkan dengan video dangdutan yang diadakan di RSD Covid-19 Wisma Atlet.

Video dangdutan tersebut sontak saja langsung viral dan menuai banyak komentar dari warganet.

Tak sedikit netizen yang dibuat geram hingga murka dengan video dangdutan di RSD Covid-19 Wisma Atlet.

Melansir dari Kompas.com, usai video tersebut viral, Kepala Kesehatan Kodam Jaya Kolonel CKM Donny Guntur memberikan klarifikasinya.

Ia membenarkan bahwa acara dangdutan tersebut merupakan acara yang digelar oleh RSD Covid-19 Wisma Atlet.

Dikatakan, acara yang digelar Sabtu (27/6/2020) kemarin adalah acara perpisahan pejabat dan juga petugas kesehatan.

Baca Juga: Dokter Reisa Broto Asmoro Ingatkan Dua Risiko Olahraga di Masa Pandemi Covid-19, Apa Saja?

"Acara itu juga hanya dilaksanakan sebentar. Intinya adalah pamitan beberapa pejabat dan petugas, lalu ada sedikit hiburan musik yang kemudian langsung diakhiri," ujar Donny saat dihubungi, Senin (29/6/2020).

Dalam keterangannya, Donny mengatakan kalau acara dangdutan tersebut hanya berlangsung sebentar dan telah memenuhi standar protokol kesehatan.

Di antaranya, orang-orang harus menjaga jarak dan memakai masker ketika berjoget menikmati hentakan musik dangdut.

Pihak penyelenggara juga menyediakan tempat cuci tangan dan pemeriksaan suhu tubuh serta melarang orang selain petugas kesehatan ikut serta dalam acara tersebut.

"Selain petugas kesehatan, tidak ada orang lain yang diizinkan masuk," kata dia.