Lagi Viral: 5 Cara Jitu Untuk Mempercepat Turunkan Berat Badan

By Stylo Indonesia, Kamis, 11 Juni 2020 | 20:05 WIB
Lagi Viral: 5 Cara Jitu Untuk Mempercepat Turunkan Berat Badan (freepik.com)

Selain itu, kebiasaan makan sup sebelum makan dapat memberikan otak, hormon dan perut waktu yang cukup untuk mengordinasikan sinyal rasa kenyang.

2. Ngemil cerdas

Makan dalam keadaan sangat lapar bukanlah ide yang bagus.

Pastikan kamu tetap makan dalam jumlah moderat.

Sebab, jika kita kelaparan, kita akan cenderung makan lebih banyak dan tidak akan merasa puas.

Baca Juga: Hati-hati Jika Kamu Masih Lakukan 5 Hal Ini di Pagi Hari, Bikin Berat Badanmu Makin Membengkak!

Selain itu, kelaparan juga akan membuat kita makan lebih terburu-buru dan hal itu juga tidak disarankan.

Daripada makan berlebih, lebih baik mengatur jadwal makan camilan.

Pastikan camilan yang dikonsumsi adalah camilan sehat, seperti kacang-kacangan, buah-buahan, camilan gandum utuh, keju rendah lemak, atau camilan sehat lain.

3. Tidur cukup

Seperti telah disebutkan di atas, tidur cukup adalah salah satu komponen penting untuk menurunkan berat badan.

Menurut sebuah studi, orang-orang yang menjalani diet mengonsumsi 6 persen kalori lebih sedikit ketika mereka mendapatkan cukup tidur.