4 Jangan cuci bahan makanan sebelum disimpan di kulkas
Menyimpan buah dan sayur yang baru dicuci di kulkas justru bisa mengurangi masa simpan mereka, berdasarkan informasi dari Healthline.
Cairan yang bertambah pada buah dan sayur akan mempercepat proses pembusukkan. Jadi lebih baik tunggu proses pencucian sampai kamu akan memakan produk tersebut.
5. Beberapa produk harus disimpan terpisah satu sama lain
Setiap jenis buah dan sayur akan memproduksi gas yang berbeda, yang bisa menyebabkan beberapa jenis produk membusuk dengan cepat.
Untuk mencegah ini, penting sekali untuk menyimpan produk yang memproduksi banyak gas seperti apel, pisang, dan alpukat secara sendiri-sendiri.
Produk yang tidak memproduksi banyak gas seperti brokoli, wortel, dan kentang bisa disimpan bersamaan tapi harus tetap terpisah dari yang lain.
Produk lainnya seperti paprika, buah beri, dan kale bisa disimpan di mana saja.
Menjaga seledri tetap segar dengan alumunium foil The Kitchn menyarankan membungkus batang seledri dengan alumunium foil sebelum dimasukkan ke laci di dalam kulkas.
Hindari mencuci dan memotong batang seledri sebelum menyimpannya.
Pastikan juga batang seledri tertutup rapat untuk menjaganya tetap renyah.
Baca Juga: Inilah Zodiak Berpotensi Gemuk Saat Lebaran Menurut Astrologist Godvin