Cara Memilih Serum Sesuai Jenis Kulit dengan Tepat, Wajib Tahu!

By Livia, Kamis, 4 Juni 2020 | 10:20 WIB
Cara memilih serum sesuai jenis kulit dengan tepat, wajib tahu. (freepik.com)

Stylo.ID - Membersihkan wajah dan menggunakan pelembap wajah tidak cukup untuk menutrisi kulit wajah, kamu butuh serum

Serum mengandung bahan aktif seperti vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat menembus ke lapisan kulit terdalam lebih cepat dan mudah merata daripada pelembap wajah. 

Serum berfungsi untuk melembapkan wajah secara intensif, mencegah dampak buruk pada kulit wajah akibat polusi dan sinar matahari, menyamarkan noda hitam pada wajah secara efektif.

Selain itu, serum wajah juga dapat mencegah penuaan dini yang disebabkan oleh sinar UV yang memicu timbulnya noda hitam, keriput, serta garis-garis halus sebelum waktunya. 

Setiap orang memiliki kulit jenis yang berbeda-beda, maka dari itu kamu wajib menggunakan serum yang sesuai dengan jenis kulitmu. 

Berikut cara memilih serum sesuai jenis kulit dengan tepat yang wajib kamu ketahui. 

 Baca Juga: Tanda Skincare Cocok dan Berkerja Baik Pada Kulit Wajah, Wajib Tahu!

Cara memilih serum sesuai jenis kulit dengan tepat, wajib tahu. (aromantic.co.uk )

Bagi Stylovers yang memiliki jenis kulit normal, pilihlah serum yang mengandung hyaluronic acid, kolagen dan vitamin C.

Serum yang mengandung vitamin C bisa meningkatkan produksi kolagen di kulit agar kulit kenyal dan mengurangi risiko muncul penuaan dini seperti kerutan dan garis halus pada wajah.

Untuk kamu yang memiliki kulit kombinasi, gunakan serum yang mengandung hyaluronic untuk menjaga keseimbangan kadar air dan minyak pada kulit wajah dengan baik. 

Hyaluronic acid adalah senyawa yang memiliki banyak manfaat menakjubkan untuk merawat , memperbaiki tekstur kulit dan mencegah penyumbatan minyak yang menyebabkan timbulnya jerawat.

Baca Juga: Rekomendasi Skincare Untuk Mengatasi Kulit Berjerawat di Bawah 30 Ribu #DiRumahAjaBisaCantik

Cara memilih serum sesuai jenis kulit dengan tepat, wajib tahu. (forbes.com)

Bagi Stylovers yang memiliki kulit kering, pilihlah serum yang mengandung hyaluronic acid, emolien, vitamin E dan antioksidan.

Keempat kandungan tersebut tidak hanya dapat melembapkan namun juga mengikat cairan di dalam kulit wajah sehingga kulit terasa halus dan lembut. 

Serum yang mengandung emolien dapat melembapkan secara intensif dan menjaga kelembapan pada kulit wajah.

Sementara kamu yang memiliki kulit berminyak, pilihlah serum yang mengandung hyaluronic acid, ceramide, marine dan protein.

Serum yang memiliki kandungan itu dapat melembapkan kulit tanpa membuatnya semakin berminyak.

Baca Juga: Penyebab Jerawat Batu dan Cara Mengatasinya dengan Tepat, Wajib Tahu!

Nah, bagi Stylovers yang memiliki kulit berjerawat, pilihlah serum yang mengandung salicylid acid, vitamin C dan hyaluronic acid.

Ketiga kandungan tersebut dikenal dapat mengurangi kemerahan dan peradangan kulit karena jerawat.

Salicylic acid adalah salah satu jenis BHA yang paling banyak direkomendasikan oleh dermatologis untuk mengatasi jerawat.(*)